Categories: MARKET

KDTN Gandeng PTPP Bangun Pusat Ekonomi UMKM di Tol Banjaratma – Brebes

Beritamu.co.id – PT Puri Sentul Permai Tbk (IDX: KDTN) akan membangun hotel keempatnya di Rest Area Heritage KM 260B Banjaratma-Brebes.

Langkah ini mengukuhkan rekor bagi KDTN sebagai perusahaan yang memiliki hotel di rest area jalan tol paling banyak di Indonesia

Direktur KDTN, Aan R mengatakan, perseroan memutuskan untuk memperluas jaringan hotel rest area-nya dengan melakukan kerja sama dengan entitas langsung PT PP Sinergi Banjaratma, anak usaha PT PP Tbk (IDX: PTPP) sebagai pengelola Rest Area Heritage KM 260B.

“Dengan traffic Rest Area Heritage KM 260B yang sangat baik, menjadikan rest area ini sangat strategis untuk keberadaan hotel di rest area. Selain meningkatkan edukasi bagi para pengguna jalan tol untuk beristirahat ketika lelah berkendara, keberadaan hotel di Rest Area Heritage KM 260B juga akan menambah kelengkapan fasilitas rest area yang ada saat ini,” papar Aan kepada media, Senin (9/10/2023)

Ia menargetkan, hotel ini selesai dan siap beroperasi pada kuartal-II 2024.

Nantinya, hotel akan dilengkapi dengan fasilitas Executive Lounge yang mempunyai fasilitas Buffet dengan sajian makanan-makanan khas daerah sekitar.

Juga akan ada fasilitas kolam renang yang dapat digunakan oleh para pengunjung rest area maupun warga sekitar.

“Dengan adanya fasilitas-fasilitas ini perseroan meyakini akan menambah daya tarik rest area kedepannya. KDTN akan melakukan kolaborasi dengan UMKM sekitar melalui PT PP Sinergi Banjaratma untuk penyediaan menu-menu Lounge-nya. KDTN juga berkomitmen untuk membantu membina para UMKM yang berada di rest area KM 260B Heritage ini,” tambah Aan.

Dalam pengembangan hotel di rest area, Perseroan melakukan kerja sama dengan Swiss-Belhotel International untuk mengelola dan mengoperasikan hotel di rest area, dan melakukan rebranding nama hotel menjadi SwissBelexpress Rest Area.

“Alasan di balik KDTN memilih lokasi ini adalah pertama, kita melihat Rest Area KM 260B ini memiliki nilai klasik yang sangat baik, lokasinya juga sangat strategis dan tingkat kunjungan kendaraan di sana juga sangat baik, serta di Brebes sendiri merupakan titik lelah setelah Semarang, hal inilah yang membuat Puri Sentul Permai (IDX: KDTN) mantap untuk membangun hotel selanjutnya di rest area,” tutur Aan.

Related Post

Pada kesempatan yang sama, Direktur Utama PP Sinergi Banjaratma, Dina Yunanda mengatakan, kerjasama ini berupa berbagi pendapatan.

“PP Sinergi Banjaratma memiliki lahan 14.300 meter dengan pembagian 8.600 meter untuk hotel dan fasilitas, serta 5.600 meter untuk area parkir. Nantinya, hotel ini akan mengakomodir 27 kamar yang disewakan dan ada juga executive lounge untuk 150 kursi terus ada juga kolam renang,” terang dia.

Ditambahkan, nantinya menu yang akan disajikan oleh hotel adalah menu UMKM binaan dari PP Sinergi Banjaratma, agar dari kemasan dan rasa, bisa masuk standar hotel ini dengan operasional diserahkan kepada SwissBell.

“Jadi, sebelum masuk ke hotel sudah ada cek kualiti dari PP Sinergi Banjaratma,” ujarnya.

“Saat ini kerjasama antara PP Sinergi Banjaratma dan KDTN sudah masuk tahapan proses desain dan perizinan kepada pemerintah,” sambung Dina.

Lebih lanjut Dina juga menyatakan, bahwa rest area yang dikelolanya ini merupakan titik lelah para pengendara mobil dari berbagai arah dengan trafik yang bisa mencapai 20 ribu kendaraan beristirahat di tempatnya jika libur panjang.

“Bus bisa mencapai 300. Pada hari-hari biasa bisa 2.500 kendaraan roda empat dan pada hari Sabtu-Minggu bisa 6.500 kendaraan,” tandasnya.

 


https://pasardana.id/news/2023/10/9/kdtn-gandeng-ptpp-bangun-pusat-ekonomi-umkm-di-tol-banjaratma-brebes/

Yulia Vera

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

3 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

4 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

4 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

5 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

5 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

7 hours ago