Categories: MARKET

Ke Papua, Mendag Zulhas Traktir Emak-Emak Timika Beras 5 Kg

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Zulkifli Hasan (Zulhas) kembali melakukan kunjungan kerja.

Kali ini ke Pasar Sentral Timika, di Papua, Selasa (19/9). 

Dalam kunjungan tersebut, Mendag Zulhas mentraktir emak-emak di Tanah Papua dengan paket sembako berupa beras 5 Kg sebanyak 600 kantong.  

“Di mana pun sebisa mungkin kita harus bantu masyarakat yang membutuhkan, ini kita beli dari gerakan pangan murah, beras bulog, untuk dibagi kepada mama-mama di sini,” ujar Zulhas. 

Tidak hanya mentraktir mama-mama di Timika, Zulhas juga meninjau harga pangan dan bakal melakukan Bakti Sosial Kemendag Peduli serta meninjau Posko Tanggap Darurat Penanganan Bencana Kabupaten Puncak, Timika Jaya, khususnya Distrik Agandugume dan Lembawi. 

Bantuan yang diserahkan berupa barang kebutuhan pokok sebanyak 2.000 paket. Masing-masing paket tersebut terdiri atas 5 kg beras, 1 liter minyak goreng, dan mi instan. 

“Kegiatan ini merupakan bukti kehadiran negara, yang diwakili oleh Kementerian Perdagangan, di manapun masyarakat berada. Apa yang dirasakan masyarakat Papua Tengah, khususnya Kabupaten Puncak, kami juga merasakan sebagai bentuk tali asih,” kata Zulhas dalam keterangannya. 

Tidak berhenti sampai disitu, Ketua Partai Amanah Nasional (PAN) itu, juga melakukan kegiatan bakti sosial di Mimika, Papua Tengah.

Related Post

Bakti sosial ini merupakan bentuk sinergi “Kemendag Peduli” dengan Corporate Social Responsibility (CSR) PT Freeport Indonesia yang diwujudkan dalam pemberian bantuan barang kebutuhan pokok kepada masyarakat Mimika. 

Adapun bantuan yang diserahkan yaitu barang kebutuhan pokok sebanyak 5.000 paket.

Masing-masing paket terdiri atas 5 kg beras, 1 liter minyak goreng, telur, dan susu.

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Mendag Zulkifli Hasan kepada Bupati Mimika, Eltinus Omaleng. 

“Kemendag bersinergi dengan PT Freeport Indonesia berbagi dengan masyarakat Mimika. Diharapkan bantuan dapat meringankan beban masyarakat sehari-hari dan mudah-mudahan bermanfaat,” ujar Zulkifli Hasan.

 


https://pasardana.id/news/2023/9/20/ke-papua-mendag-zulhas-traktir-emak-emak-timika-beras-5-kg/

Yulia Vera

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

42 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

1 hour ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

2 hours ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

4 hours ago