Beritamu.co.id – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan mengaku optimis kalau Indonesia bisa menjadi negara ekonomi terbesar ke-4 atau ke-5 melalui hilirisasi sumber daya alam (SDA) seperti nikel, timah, bauksit, dan tembaga.
Hal tersebut diutarakannya saat merespon rencana Atlantic Council yang mengumumkan bahwa Indonesia akan menjadi negara ekonomi terbesar ke-6, pada Senin (4/9).
“Mungkin pada 2025 Indonesia akan mencapai ekonomi Rusia,” ujar Luhut dalam Indonesia Sustainability Forum, di Jakarta, Kamis, (7/9).
Luhut menerangkan, kalau produk domestik bruto (PDB) nasional Indonesia mencapai USD 1,45 triliun dolar AS pada September 2023.
Lewat capaian tersebut, kata dia, pemerintah siap melakukan kerja sama dengan negara lain.
Dia pun menegaskan, bahwa permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terkait hilirisasi industri dengan menghentikan ekspor bahan mentah akan tetap dilanjutkan meski Indonesia kalah atas gugatan yang dilayangkan oleh Uni Eropa melalui Organisasi Perdagangan Dunia (World Trade Organization/WTO).
Selain WTO, Dana Moneter Internasional (IMF) juga meminta pemerintah untuk mempertimbangkan penghapusan kebijakan larangan ekspor nikel dan tidak meluas pada komoditas lain.
Berdasarkan perhitungan dari Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas, hilirisasi akan memberikan pendapatan per kapita Indonesia sebesar USD 10.500 pada 10 tahun, kemudian menjadi USD 15.800 dalam waktu 15 tahun ke depan.
“Sebaliknya jika hilirisasi dihentikan, Indonesia akan kehilangan pendapatan per kapita sekitar USD 25.000 pada 2045 atau saat Indonesia Emas,” ucap Luhut.
Sebab, menurut Luhut, hilirisasi tidak hanya terbatas pada komoditas tambang seperti nikel dan tembaga, tetapi juga merambah pada komoditas pangan. “Seperti rumput laut dan produk minyak kelapa sawit,” tandasnya.
https://pasardana.id/news/2023/9/8/menko-luhut-optimis-ri-bisa-jadi-negara-ekonomi-terbesar-ke-4-dunia/
Beritamu.co.id - Wall Street menguat pada Senin (25/11/2024) dipicu penunjukan Scott Bessent sebagai Menteri…
Beritamu.co.id - Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman BEI sehubungan Jadwal Penghapusan (Delisting) Efek…
Beritamu.co.id - Rekening yang terafiliasi dengan judi online (Judol) akan terus menjadi incaran Otoritas…
Beritamu.co.id-Kementerian Koperasi (Kemenkop) mengajak Koperasi Telekomunikasi Selular (Kisel) untuk terlibat dalam upaya transformasi koperasi…
Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (23/11), IHSG ditutup menguat 1,65%. …
Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Bongkar muat barang dari dan ke kapal, meliputi cargodoring,…