Beritamu.co.id – Menteri Perhubungan (Menhub), Budi Karya Sumadi mengakui operasional LRT Jabodebek sering mengalami masalah.
Dirinya pun meminta maaf.
Masalah operasional LRT Jabodebek ini banyak dikeluhkan masyarakat mulai dari AC tidak nyala, pengereman yang terlalu terhentak, hingga pintu kereta tidak menutup atau terbuka.
Menhub mengakui operasional Lintas Raya Terpadu ini memang belum maksimal.
Hal ini terjadi karena, LRT merupakan barang baru di dalam negeri, sehingga perlu adaptasi dan pembelajaran.
“Seperti yang saya sampaikan sebelum dioperasikan, kereta api ini adalah karya anak bangsa. Pasti banyak yang kita baru belajar. Kita tidak mengelak bahwa ini banyak yang masih belum sempurna,” ujarnya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Rabu (30/8).
Meski begitu, Menhub berencana untuk kembali melakukan koordinasi (mengevaluasi) dengan semua pihak.
Hal tersebut dilakukan agar minor-minor dalam pengoperasian LRT Jabodebek ini tidak terjadi lagi.
“Saya akan koordinasikan dengan KAI, LAN, INKA, Siemens, supaya itu akan lebih baik. Jadi kalau ada kekurangan-kekurangan, kita minta maaf,” tegas dia.
https://pasardana.id/news/2023/8/31/menhub-minta-maaf-kalau-lrt-jabodebek-sering-alami-masalah/
Beritamu.co.id - Presiden Prabowo Subianto menghadiri forum Indonesia-Brasil Business Forum in the sideline of…
Beritamu.co.id - MIND ID, sebagai BUMN Holding di Industri Pertambangan Indonesia, terus mendukung terciptanya…
Beritamu.co.id - M. Roskanedi selaku Komisaris PT Jasa Marga Tbk (IDX: JSMR) telah menambah…
Beritamu.co.id - Johan Silitonga selaku Direktur Utama PT Cahayaputra Asa Keramik Tbk. (IDX: CAKK)…
Beritamu.co.id – Kota Deltamas, bersama Pemerintah Kabupaten Bekasi dan Pemerintah Kabupaten Karawang, menandatangani Perjanjian…
Beritamu.co.id - Perbankan tanah air masih dalam kondisi yang cukup baik. Setdaknya, keadaan itu tertuang…