Categories: MARKET

Pesan Sri Mulayani Ke Generasi Muda : Belajar Membaca Data

Beritamu.co.id – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menghadiri acara kegiatan Indonesia Data and Economic Conference Katadata di Jakarta, Kamis (20/7). Dalam kesempatan tersebut, Ani, sapaan akrab Sri Mulyani mengingatkan generasi muda untuk belajar membaca data agar bisa mendorong indonesia bergerak lebih maju lagi.

Sebab, Indonesia berhasil melewati tiga krisis penting karena mampu membaca data dan mau belajar dari pengalaman. Ketiga krisis itu, kata Menkeu, di antaranya krisis moneter tahun 1998, krisis keuangan global 2008, dan pandemi COVID-19.

“Generasi milenial yang sangat berwawasan, tech savvy, dan berbasis data, jangan menjadi generasi yang mudah kaget. Jadilah generasi yang tahu tujuan, mendesain jalan Anda sendiri, dan pastikan bahwa Indonesia menuju ke tujuan yang kita semua sudah sepakati,” tegas Sri Mulyani.

Menurut Menkeu, kemampuan membaca data dan belajar dari pengalaman bukan suatu hal yang dimiliki oleh semua negara. Dia menyebut banyak negara yang tetap masuk ke lubang yang sama meski telah beberapa kali menghadapi krisis.

Bendahara Negara ini menambahkan, terdapat negara yang tergolong sebagai negara maju pada 100 tahun yang lalu, namun kini masuk ke golongan negara berkembang. Sementara, ketika suatu negara sudah masuk ke dalam jajaran middle-income trap, maka sulit untuk keluar dan berprogres menjadi negara maju.

“It’s a trap. Ketika sudah terjebak, maka rakyat makin gelisah dan emosi. Setelah emosional, bisa jadi meledak. Maka dari itu, data itu menjadi permulaan yang baik. Negara yang mau baca data itu biasanya rasionalitasnya menjadi terlatih dan emosionalnya bisa dikelola,” jelasnya.

Related Post

Semetara itu, Indonesia saat ini sudah masuk ke dalam golongan upper-middle income country dengan Gross National Income (GNI) per kapita menjadi 4.580 dolar AS pada tahun 2022, sebagaimana yang diumumkan oleh Bank Indonesia pada 1 Juli 2023 lalu. Hal itu mengindikasikan bahwa Indonesia menunjukkan progres perekonomian yang baik.

“Kita boleh punya optimisme bagus dan tinggi, karena Indonesia itu termasuk sedikit negara yang mau dan bisa belajar dari berbagai shock,” tandas Menkeu.


https://pasardana.id/news/2023/7/21/pesan-sri-mulayani-ke-generasi-muda-belajar-membaca-data/

Yulia Vera

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

5 hours ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

12 hours ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

13 hours ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

13 hours ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

14 hours ago

BTN Akan Buka 27 Gerai Baru

Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…

15 hours ago