Categories: MARKET

Didukung Program CSR BJBR, Baznas Jabar Resmikan Klinik Geriatri Inggit Garnasih

Beritamu.co.id-Badan Amil Zakat Nasional Jawa Barat (Baznas Jabar) resmi membuka Klinik Pratama Ramah Lansia Inggit Garnasih di Jalan Flores No.6, Kota Bandung, pada Kamis, 20 Juli 2023.

Pembangunan klinik geriatri tersebut didukung penuh melalui program corporate social responsibility (CSR) dari PT Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten Tbk (bank bjb, IDX: BJBR).

Pemimpin Divisi Corporate Secretary BJBR, Widi Hartoto mengatakan, bank bjb berkomitmen memberikan dukungan CSR terhadap program “Nyaah ka Kolot” yang digaungkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat bersama Baznas Jabar.

“bank bjb memiliki berbagai bidang garapan, yakni pendidikan, Kesehatan, Pendidikan, Ekonomi, Lingkungan dan Sosial Kemasyarakatan, dan klinik geriatri ini masuk ke bidang kesehatan,” ujar Widi, seperti dilansir dari siaran pers, Jumat (21/7/2023).

“Untuk di Jawa Barat, khususnya Bandung Raya, Klinik Geriatri jarang kita temui, padahal banyak yang membutuhkan. Dengan dukungan berbagai pihak kita hadir “Nyaah ka Kolot” di tengah masyarakat,” tambah Widi.

Adapun peresmian Klinik Inggit Garnasih dihadiri juga oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Ketua Baznas RI Noor Achmad, Ketua Baznas Jabar Anang Jauharuddin, serta Direktur Keuangan bank bjb Nia Kania.

Peresmian tersebut juga disertai dengan penyerahan santunan kepada lansia dan veteran.

Untuk diketahui, Geriatri merupakan cabang ilmu kedokteran yang fokus pada penanganan, diagnosis, serta pencegahan penyakit dan gangguan kesehatan yang menyerang masyarakat lanjut usia (lansia).

Related Post

Klinik Geriatri Inggit Garnasih didesain khusus untuk memberikan kenyamanan dan melayani lansia di Jabar dengan ramah.

Klinik Geriatri Inggit Garnasih memiliki banyak layanan unggulan, di antaranya rehabmedik, spesialis penyakit dalam, spesialis penyakit saraf, dan spesialis penyakit jantung dan paru.

Klinik tersebut juga menyediakan kedokteran jiwa, gizi, dan psikologi.

Selain itu, terdapat fasilitas unggulan lain yang tidak banyak ditemui di klinik geriatri lainnya, seperti kolam terapi, one stop services, dan ruang hobi untuk lansia.

“Besar harapan kami, klinik ini dapat bermanfaat, menjadi kontribusi kebaikan dan menjadikan masyarakat Jawa Barat sehat dan juara lahir batin,” tutup Widi.

 


https://pasardana.id/news/2023/7/21/didukung-program-csr-bjbr-baznas-jabar-resmikan-klinik-geriatri-inggit-garnasih/

Yulia Vera

Recent Posts

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

29 mins ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

2 hours ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

2 hours ago

Anak Usaha TOWR Raih Fasilitas Pinjaman Bergulir dari Bank BNP Paribas Indonesia Senilai Rp500 Miliar

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Investasi dan jasa penunjang telekomunikasi, PT Sarana Menara Nusantara…

3 hours ago

CTBN Jual Seluruh Saham di Anak Perusahaan kepada Anak Usaha ABMM

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Metal and Alied Products, PT Citra Tubindo Tbk (IDX:…

4 hours ago

Ditutup ke Level 7.314, IHSG Awal Pekan Menguat 1,65 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore awal pekan ini, Senin…

4 hours ago