Categories: MARKET

XL Axiata Pastikan Sinyal 4G Tersedia di Seluruh Jalur LRT Jabodetabek

Beritamu.co.idPT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) memastikan jaringan data siap melayani seluruh jalur lintas Light Rail Transit (LRT) yang menghubungkan Jakarta dengan kota-kota penyangga sekitarnya.

“Kami telah melakukan pengecekan kualitas jaringan XL Axiata di sepanjang jalur LRT Jabodebek. Sejauh ini, bisa kami pastikan bahwa seluruh jalur LRT termasuk semua stasiun baik yang berada di lintas Cibubur maupun lintas Bekasi semuanya sudah terlayani oleh jaringan 4G. Dengan demikian, saat nanti LRT sudah beroperasi, para pelanggan XL Axiata akan bisa mengakses layanan telekomunikasi dan data dengan kualitas yang baik,” terang Head Network Operations XL Axiata Region Jabodetabek, Okrisimon dalam keterangan pers, Kamis (06/7).

Okrisimon menambahkan, tim jaringan XL Axiata akan terus memastikan kualitas jaringan serta melihat potensi dan kebutuhan masyarakat atau pelanggan yang akan menggunakan LRT, sehingga secara keseluruhan jaringan XL Axiata siap jika terjadi peningkatan trafik saat nanti LRT telah beroperasi penuh.

Saat ini, kedua rute LRT telah terlayani oleh lebih dari 2.300 BTS 4G.

Related Post

Sementara itu, jaringan XL Axiata di seluruh Provinsi DKI Jakarta terdapat lebih dari 10.400 BTS dengan mayoritas merupakan BTS 4G, di Kota Depok didukung oleh lebih dari 1.400 BTS, sedangkan di wilayah Kota dan Kabupaten Bekasi didukung oleh lebih dari 3.600 BTS dimana mayoritas merupakan BTS 4G.

Hingga saat ini, jaringan 4G XL Axiata telah melayani lebih dari 57 juta pelanggan dengan jangkauan layanan di lebih dari 61 ribu desa/kelurahan, 5.700 kecamatan, dan 469 kabupaten di 38 provinsi Indonesia, dengan didukung lebih dari 147 ribu BTS dengan mayoritas BTS 4G, serta jaringan tulang punggung fiber optik yang membentang sepanjang lebih dari 130 ribu km, menopang jaringan data yang tersebar di Kepulauan Indonesia yang sangat luas.


https://pasardana.id/news/2023/7/6/xl-axiata-pastikan-sinyal-4g-tersedia-di-seluruh-jalur-lrt-jabodetabek/

Yulia Vera

Recent Posts

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

55 mins ago

Jangan Keliru, Ini Bedanya Investasi dan Judi Online

Beritamu.co.id - Fenomena judi online di Indonesia semakin marak. Berdasarkan data Pusat Pelaporan dan…

2 hours ago

BBTN Luncurkan Kartu Debit Prospera Pikat Kelas Menengah Atas

Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX: BBTN) meluncurkan Kartu Debit BTN Prospera sebagai…

4 hours ago

Pembangunan Jalan Tol Ciawi-Sukabumi Terus Dilanjutkan

Beritamu.co.id-Kementerian Pekerjaan Umum (PU) mendampingi Komisi V DPR RI melaksanakan Kunjungan Kerja Spesifik (Kunfik)…

5 hours ago

Indeks Kospi Naik 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 1,78 poin,…

6 hours ago

Ditutup di Level 7.214, IHSG Kamis Melemah -1,29 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore ini, Kamis (14/11/2024) berakhir…

6 hours ago