Categories: MARKET

Kemenperin Targetkan Peningkatan SDM di Bidang Pemasaran Digital

Beritamu.co.id – Untuk menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) industri yang unggul di bidang pemasaran (marketing), salah satu unit pendidikan vokasi milik Kemenperin, yakni Politeknik APP Jakarta, telah menyelenggarakan APP Fair 2023.

Kegiatan ini merupakan rangkaian mata kuliah Project 3: Marketing event sebagai bagian kompetensi marketing mahasiswa jurusan prodi Manajemen Pemasaran Industri Elektronika (MPIE) di Politeknik APP Jakarta. APP Fair 2023 digelar untuk mengasah kompetensi mahasiswa dalam merencanakan, melaksanakan, serta mengevaluasi sebuah event sebagai bagian dari strategi marketing.

Kemenperin sendiri menargetkan bisa memenuhi peningkatan kebutuhan SDM di bidang pemasaran menyusul penggunaan media sosial dan internet marketing yang semakin pesat saat ini.

Sedangkan dar data Occupational Outlook Handbook yang dirilis Departemen Tenaga Kerja Amerika Serikat, karir pekerjaan di bidang pemasaran atau marketing diprediksi tumbuh sebesar 10 persen pada 2020-2030.

“Di era modern ini, kami mencari solusi yang out of the box dalam memenuhi kebutuhan peningkatan pasokan sumber daya manusia (SDM) industri yang kompeten, termasuk di bidang marketing,” kata Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin Masrokhan dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu (5/7).

Related Post

Pameran yang berlangsung pada tanggal 21-22 Juni 2023 tersebut, mahasiswa semester 4 prodi MPIE sebagai pihak penyelenggara mengadakan berbagai rangkaian acara yang terdiri dari bazar stand UMKM, dance competition, exhibition, band competition, dan berbagai jenis kegiatan lainnya.

Mengusung tema Nawasena Gajah Sora yang memiliki arti masa depan cerah yang memiliki tenaga perkasa, kegiatan ini diharapkan memberikan pengalaman dan soft-skill yang bisa diperoleh para mahasiswa seperti pemecahan masalah, kerjasama, negosiasi, serta leadership.

“Sehingga mereka bisa langsung menghadapi kasus-kasus yang memang dalam keseharian pelaksanaan strategi marketing,” kata Fajria Fatma, salah satu Dosen Politeknik APP Jakarta yang juga bertindak sebagai Penanggung Jawab acara APP Fair 2023.


https://pasardana.id/news/2023/7/6/kemenperin-targetkan-peningkatan-sdm-di-bidang-pemasaran-digital/

Yulia Vera

Recent Posts

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

3 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

4 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

4 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

13 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

14 hours ago