Categories: MARKET

Rilis Fitur Baru di Aplikasi BRIGHTS, BRIDS Permudah Investasi Jadi Praktis dan Otomatis

Beritamu.co.id – PT BRI Danareksa Sekuritas (BRIDS), anak usaha PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (IDX: BBRI) dan entitas asosiasi PT Danareksa (Persero), melalui komitmen untuk memajukan industri pasar modal Indonesia, kini tidak hanya berfokus kepada nasabah existing, namun juga kepada penambahan investor baru, dengan menghadirkan fitur baru bernama “Yuk Nabung Saham” di aplikasi investasi BRIGHTS.

Kepala Divisi Retail Business Acquisition BRIDS, Reiza Afriansyah menyampaikan, bahwa fitur ini hadir untuk menjadi solusi investor dalam berinvestasi di tengah kesibukan sehari-hari, serta memberikan manfaat bagi investor untuk rutin dan konsisten menabung saham demi mempersiapkan masa depan.

“Melalui fitur “Yuk Nabung Saham” yang ada di aplikasi BRIGHTS, investor dapat memilih saham, jumlah lot, dan tanggal yang diinginkan untuk secara otomatis dilakukan pembelian (auto debet) di tanggal yang ditentukan dengan tujuan menabung saham”, tambah Reiza, dalam siaran pers, Senin (26/6/2023).

Disebutkan, bahwa Fitur “Yuk Nabung Saham” memungkinkan investor untuk melakukan pengaturan otomatis dalam memilih saham yang diinginkan, berapa lot yang ingin dibeli setiap bulannya, tanggal berapa pembelian saham itu akan dilakukan, serta berapa lama pengaturan tersebut akan berjalan, dengan cara yang praktis, mudah dan sederhana, hanya dalam satu kali pengaturan.

Dengan rilisnya fitur “Yuk Nabung Saham”, Perusahaan berharap dapat meningkatkan minat masyarakat Indonesia untuk berinvestasi di pasar modal, sehingga jumlah investor dan aktivitas investasi di dalam negeri dapat semakin meningkat.

Asal tahu saja, berdasarkan data PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) per Mei 2023 menunjukkan bahwa jumlah investor di pasar modal Indonesia mengalami pertumbuhan sebesar 7,28% menjadi 11 juta investor.

Related Post

Nilai pertumbuhan tersebut terbilang menurun jika dibandingkan dengan pertumbuhan pada Mei 2022 sebesar 15%.

Penurunan tersebut diperkirakan disebabkan oleh investor dari sisi profesi, yakni pengusaha, Pegawai Negeri Swasta (PNS), Ibu Rumah Tangga (IRT) dan juga pelajar, yang cenderung mulai sibuk dengan kegiatan sehari-hari seiring situasi pandemi yang berangsur pulih di tahun ini.

 


https://pasardana.id/news/2023/6/26/rilis-fitur-baru-di-aplikasi-brights-brids-permudah-investasi-jadi-praktis-dan-otomatis/

Yulia Vera

Recent Posts

Triniti Dinamik Luncurkan Show Unit Kluster Eastwood di District East, Karawang

Beritamu.co.id - PT Triniti Dinamik Tbk (IDX: TRUE) terus berkomitmen terhadap inovasi dan keberlanjutan…

1 day ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

3 days ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

4 days ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

4 days ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

4 days ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

4 days ago