Categories: MARKET

Indeks Kospi Naik 0,47 Persen

Beritamu.co.id – Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, naik 12,10 poin, atau sekitar 0,47 persen, pada Senin (26/6/2023), menjadi 2.582,20.

Volume perdagangan moderat mencapai 473 juta saham senilai 8,3 triliun won atau sekitar US$6,4 miliar, dengan saham yang naik melampaui yang turun 494 berbanding 381.

Angka indeks sempat melemah di awal sesi perdagangan mengikuti pergerakan saham di Wall Street yang dipicu kekhawatiran peningkatan suku bunga Federal Reserve.

Indeks Kospi kemudian mengalami rebound berkat aksi beli investor asing dan institusi, masing-masing meraup 8,6 miliar won dan 231,8 miliar won. Investor ritel melepas saham senilai 222,4 miliar won.

Saham perusahaan teknologi Samsung Electronics melonjak 1 persen, sedangkan saham LG Elecctronics naik 0,18 persen. Saham perusahaan otomotif Hyundai Motor dan Kia masing-masing meningkat 0,30 persen dan 2,52 persen.

Saham perusahaan baja POSCO Holdings dan perusahaan utilitas KEPCO masing-masing melonjak 2 persen dan 4 persen. Saham perusahaan biofarmasi Samsung BioLogics dan Celltrion masing-masing menguat 1,74 persen dan 0,73 persen.

Saham perusahaan konstruksi Hyundai Engineering & Construction melambung 6,25 persen setelah mencapai kesepakatan dengan perusahaan minyak Arab Saudi Aramco untuk membangun pabrik petrokimia di negara tersebut.

Related Post

Saham perusahaan minyak SK Innovation terjun 6 persen dipicu rencana peningkatan modal disetor. Saham perusahaan kimia LG Chem melorot 0,85 persen.

Nilai tukar won melemah terhadap dolar Amerika Serikat, turun 2,1 won dari sesi sebelumnya menjadi 1.306,3 won per dolar AS.

Secara umum bursa saham Asia diliputi sentimen negatif hari ini, dengan indeks MSCI Asia Pasifik di luar Jepang turun 0,12 persen.

Indeks S&P/ASX 200 di Bursa Australia melemah 20,50 poin, atau sekitar 0,29 persen, menjadi 7.078,70. Di Asia Tenggara, indeks utama perdagangan saham Bursa Thailand, Vietnam, dan Malaysia melemah, sedangkan Bursa Singapura, Indonesia, dan Filipina menguat.

Indeks Shanghai Composite di Bursa Efek Shanghai, Tiongkok, merosot 47,28 poin, atau sekitar 1,48 persen, menjadi 3.150,62.


https://pasardana.id/news/2023/6/26/indeks-kospi-naik-0-47-persen/

Yulia Vera

Recent Posts

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

22 mins ago

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

3 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

4 hours ago

Surplus Neraca Perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 Mencapai 2,48 Miliar Dolar AS

Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…

4 hours ago

Hadir di Ajang SIAL Interfood 2024, INDF Ajak Pelaku F&B ‘Kumpul Nyaman di Rumah Indofood’

Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…

5 hours ago

QRIS Jadi ‘Game Changer’ yang Mengubah Sistem Pembayaran di Indonesia

Beritamu.co.id - Dunia terus bertransformasi, dan sektor keuangan pun tak luput dari perubahan.  Perkembangan…

6 hours ago