Beritamu.co.id – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen untuk terus meningkatkan daya saing industri information and communication technology (ICT) di tanah air. Sebab, industri ICT berperan penting dalam mendukung aktivitas sektor lainnya dalam rangka mempercepat transformasi digital.
“Saat sektor lain berjuang guna bertahan di tengah pandemi Covid-19, sektor bidang teknologi informasi dan komunikasi justru semakin berkembang seiring meningkatnya kebutuhan masyarakat terhadap teknologi informasi dan komunikasi,” kata Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi dan Elektronika (ILMATE) Kemenperin, Taufiek Bawazier di Jakarta, Senin (12/6/2023).
Pernyataan itu sesuai dengan The World Economic Forum Global Risks Report 2021, yang menyebutkan bahwa demand produk teknologi informasi dan komunikasi menjadi booming dalam pemenuhan berbagai kebutuhan layanan dan tumbuh sangat pesat saat ini. Hal ini didukung atas lesson learn menghadapi pandemi Covid-19, di mana pandemi Covid-19 menjadi peluang besar bagi perusahaan teknologi khususnya yang berbasis pada informasi dan komunikasi.
Kemenperin juga memacu daya saing industri ICT nasional melalui pemberian kebijakan fiskal. Kebijakan fiskal yang ditawarkan, antara lain fasilitas tax holiday, tax allowance, dan super tax deduction.
“Tujuan dari kebijakan fiskal ini sebagai salah satu strategi untuk mendorong peningkatan investasi, penguasaan teknologi, serta penguatan struktur industri yang dapat dimanfaatkan oleh perusahaan industri yang memenuhi persyaratan dan kriteria yang telah ditentukan,” tegas Taufiek.
https://pasardana.id/news/2023/6/12/booming-industri-ict-harus-dibarengi-peningkatan-daya-saing/
Beritamu.co.id - PT XLSMART Telecom Sejahtera Tbk (XLSMART) (IDX: EXCL), terus meningkatkan kualitas Customer…
Beritamu.co.id - Kundy Wijaya selaku pemegang saham dengan kategori Termasuk >5% PT Kusuma Kemindo Sentosa Tbk…
Beritamu.co.id - PT Artalindo Semesta Nusantara selaku pemegang saham pengendali PT Yelooo Integra Datanet Tbk (IDX:…
Beritamu.co.id - PT DMS Propertindo Tbk (IDX: KOTA) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…
Beritamu.co.id - Menurut survei terbaru dari Sun Life Asia, meskipun keamanan finansial dianggap sebagai…
Beritamu.co.id – PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) (IDX: NISP) menyampaikan laporan kinerja Kuartal III (Q3)…