Categories: MARKET

KTT ke-42 ASEAN Berakhir, Menteri Basuki Antar Kepulangan Sultan Brunei Darussalam

Beritamu.co.id-Setelah sebelumnya bertugas menyambut kedatangan Sultan yang Di-Pertuan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono kembali bertugas untuk mengantarkan kepulangan Sultan Brunei Darussalam di Bandar Udara Komodo, Labuan Bajo, Kamis (11/05). 

Menteri Basuki mengungkapkan bahwa sesuai dengan harapan semua pihak, penyelenggaraan KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo telah berjalan dengan aman dan lancar.

“Kami tidak ingin penyelenggaraan KTT ASEAN ini hanya sekedar seremonial saja. Kami ingin menghasilkan hal-hal yang lebih konkret dan menjadikan ASEAN sebagai epicentrum of growth,” ungkap Menteri Basuki, seperti dilansir dari siaran pers, Kamis (11/5/2023).

Selain itu, Menteri Basuki juga berharap dampak kerja sama antar negara ASEAN dapat dirasakan secara konkret sehingga sesuai dengan tema keketuaan Indonesia di ASEAN yaitu “ASEAN Matters: Epicentrum of Growth.”

Adapun kembalinya para pemimpin negara anggota ASEAN dari Indonesia tersebut sekaligus juga menandai bahwa rangkaian kegiatan KTT ke-42 ASEAN di Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT) telah berakhir dengan baik, serta penuh semangat persahabatan.

Begitu pula dengan peran Menteri Basuki sebagai Penanggung Jawab Bidang Pelaksanaan KTT dan Logistik, sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 5 Tahun 2023 mengenai Panitia Nasional Keketuaan Indonesia pada ASEAN Tahun 2023.

Related Post

Dukungan infrastruktur turut memberikan andil dalam keberhasilan penyelenggaraan KTT ASEAN 2023.

Turut hadir mendampingi Menteri Basuki, Staf Ahli Menteri PUPR Bidang Teknologi, Industri, dan Lingkungan Endra S. Atmawidjaja.

 


https://pasardana.id/news/2023/5/12/ktt-ke-42-asean-berakhir-menteri-basuki-antar-kepulangan-sultan-brunei-darussalam/

Yulia Vera

Recent Posts

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Masih Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (23/11), IHSG ditutup menguat 1,65%. …

4 mins ago

IPCC Bakal Bagikan Dividen Senilai Rp24,4213 per Saham, Simak Jadwalnya!

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Bongkar muat barang dari dan ke kapal, meliputi cargodoring,…

35 mins ago

Kegiatan Operasional Bank Indonesia Ditiadakan pada Hari Pemungutan Suara Pilkada 27 November 2024

Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyampaikan, kegiatan operasional Bank Indonesia ditiadakan pada hari Pemungutan…

1 hour ago

Menperin Sebut Investasi Samsung-Xiomi Jauh Lebih Besar Dari Apple

Beritamu.co.id - Menteri Perindustrian, Agus Gumiwang Kartasasmita menyebutkan nilai investasi Samsung dan Xiaomi memiliki…

2 hours ago

ANALIS MARKET (26/11/2024) : IHSG Masih Berpotensi Koreksi

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), secara teknikal, IHSG kembali…

3 hours ago

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

7 hours ago