Categories: MARKET

Rugi Kurs Hingga Pajak Pangkas Laba INKP 24 Persen Pada Kuartal I 2023

Beritamu.co.id – PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk (IDX: INKP) mencatatkan laba bersih senilai USD133,24 juta dalam tiga bulan pertama tahun 2023, atau turun 24,4 persen dibanding periode sama tahun 2022 yang terbilang USD176,45 juta.

Akibatnya, laba per saham dasar yang dapat diatribusikan kepada pemilik entitas induk melorot ke level USD0,02435 per lembar, sedangkan di akhir Maret 2022 berada di level USD0,03225.

Padahal, penjualan bersih tumbuh 6,13 persen dibanding akhir kuartal I 2022 menjadi USD1,056 miliar.

Rinciannya, penjualan pulp atau bubur kertas naik 39,4 persen menjadi USD382,65 juta.

Senada, penjualan kertas budaya meningkat 16,9 persen menjadi USD358,81 juta.

Tapi penjualan kertas industri, tissue dan lain lainnya melorot 24,1 persen menjadi USD314,75 juta.

Walau beban pokok penjualan membengkak 3,9 persen menjadi USD655,92 juta. Tapi laba kotor tetap tumbuh 9,8 persen menjadi USD400,29 juta.

Sayangnya, beban lain-lain membengkak 216,2 persen menjadi USD117,85 juta.

Related Post

Pemicunya, rugi selisih mata uang asing senilai USD58,13 juta. Sedangkan di kuartal I 2022 membukukan laba kurs USD9,77 juta. Ditambah beban bunga yang meningkat 4,5 persen menjadi USD61,847 juta.

Akibatnya, laba sebelum taksiran beban pajak penghasilan melorot 12,2 persen menjadi USD193,37 juta. Terlebih taksiran beban pajak penghasilan membengkak 36,4 persen menjadi USD60,164 juta. Dampaknya, laba neto turun 24,4 persen  menjadi USD133,21 juta.

Data tersebut tersaji dalam laporan keuangan kuartal I 2023 tanpa audit emiten kertas grup Sinarmas itu yang diunggah pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Rabu (4/5/2023).

Sementara itu, total kewajiban berkurang 1,4 persen dibanding akhir tahun 2022 menjadi USD3,996 miliar.

Pada sisi lain, jumlah ekuitas bertambah 2,3 persen dibanding 31 Desember 2022 menjadi USD5,605 miliar.

 


https://pasardana.id/news/2023/5/4/rugi-kurs-hingga-pajak-pangkas-laba-inkp-24-persen-pada-kuartal-i-2023/

Yulia Vera

Recent Posts

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

29 mins ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

2 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

2 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

3 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

3 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

4 hours ago