Categories: MARKET

ERAA Bukukan Pertumbuhan Penjualan Sebesar 13,8% YoY dan Laba Bersih Rp1 Triliun di 2022

Beritamu.co.idPT Erajaya Swasembada, Tbk (IDX: ERAA), salah satu perusahaan distributor dan retail handset terbesar di Indonesia, berhasil mempertahankan pertumbuhan positif yang tercermin dari peningkatan penjualan bersih perseroan sebesar 13.8% dan laba yang diatribusikan kepada perusahaan induk sebesar Rp1 triliun.

“Erajaya menutup tahun 2022 dengan pencapaian yang positif, dengan pendapatan sebesar Rp49,5 triliun, atau meningkat 13,8% dari tahun sebelumnya, dan menghasilkan laba bersih sebesar Rp1 triliun. Pencapaian ini terjadi karena insiatif Erajaya dalam melanjutkan ekspansi bisnis untuk memperluas jaringan omnichannel yang dimiliki dengan menambah 568 gerai sepanjang tahun 2022. Sepanjang tahun 2022 kami juga berhasil mencapai beberapa milestones penting, di mana Erajaya juga melakukan pengembangan lini bisnis di luar bisnis utama di bidang handset, dengan membangun vertikal bisnis Erajaya Active Lifestyle, Erajaya Food & Nourishment dan Erajaya Beauty & Wellness. Dengan strategi ini, Erajaya Group berupaya untuk semakin meningkatkan value dari Perseroan dan memberikan ragam produk dan layanan yang lebih luas kepada pelanggan kami,” ungkap Hasan Aula, Wakil Direktur Utama Erajaya Group, dalam keterangan pers, Sabtu (01/4).

Lebih lanjut Hasan menuturkan, ”Sampai 31 Desember 2022, Erajaya memilki 1.682 gerai yang didukung oleh 89 titik distribusi, dan kerjasama dengan lebih dari 66.000 reseller di Indonesia, Malaysia dan Singapura. Ekspansi footprint ini juga didukung dengan program kemitraan Erafone Cloud Retail Partner, yang memberi kesempatan pada mitra lokal untuk membuka gerai Erafone di lokasi yang belum terjamah sebelumnya. Hingga akhir Desember 2022 telah dibuka 54 gerai Erafone Cloud Retail Partner di berbagai lokasi di Indonesia.”

Ditambahkan, “Konsep omnichannel yang telah dibangun terus diperkuat baik dengan peningkatan kapabilitas dan offering melalui laman e-commmerce eraspace.com, maupun kerjasama dengan berbagai platform marketplace. Ini dilengkapi dengan program CRM, myeraspace, yang memungkinkan kami untuk mengenali pelanggan dengan lebih baik guna memberikan penawaran, promosi dan pengalaman berbelanja yang berkesan kepada pelanggan kami. Myeraspace memiliki lebih dari 6,5 juta member hingga akhir Desember 2022, atau pertumbuhan 48% dibanding tahun sebelumnya.”

Erajaya Group saat ini memiliki 4 lini bisnis utama, yang diharapkan membawa perseroan menjadi pemain ritel lifestyle terdepan dengan jaringan omnichannel terluas.

Related Post

“Kami berkomitmen untuk dapat mencapai pertumbuhan berkelanjutan melalui penguatan pada semua lini bisnis baru yang dimiliki oleh Erajaya Group. Pada saat yang sama, kami akan melanjutkan pengembangan bisnis handset kami melalui penetrasi ke kota-kota baru dan memperkuat konsep omnichannel yang sudah ada. Di tahun 2023, kami akan melanjutkan ekspansi footprint dengan menambah sekitar 600 toko khusus untuk bisnis handset. Ini diharapkan dapat memperkuat fundamental bisnis perseroan dan dapat membawa Erajaya Group lebih dekat ke visi kami,” pungkas Hasan.

 


https://pasardana.id/news/2023/4/1/eraa-bukukan-pertumbuhan-penjualan-sebesar-13-8-yoy-dan-laba-bersih-rp1-triliun-di-2022/

Yulia Vera

Recent Posts

Capai Kontrak Baru Rp16,9 Triliun, WIKA Terapkan ESG Hingga Dukung Asta Cita

Beritamu.co.id-PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (IDX: WIKA) raih kontrak baru sebesar Rp16,9 triliun hingga…

25 mins ago

Tahun Depan RI Ditargetkan Stop Impor Garam, Diberi Waktu 2 Tahun Buat Produksi Sendiri

Beritamu.co.id - Menteri Koordinator Pangan, Zulkifli Hasan menargetkan, mulai 2025, Indonesia sudah tidak akan…

1 hour ago

70 Ribu Pelaku UMKM Sudah Diverifikasi Penghapusan Utang

Beritamu.co.id - Program pemerintah terkait penghapusan utang para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah…

8 hours ago

GEMS Akan Bagikan Dividen Interim 3 Tahun Buku 2024 Sebesar Rp243,73,- per Saham, Cek Jadwalnya!

Beritamu.co.id - PT. Golden Energy Mines Tbk. (IDX: GEMS) akan membagikan Dividen Interim 3…

10 hours ago

IMPC Berikan Pinjaman Jangka Pendek Sebesar USD350.000 kepada Anak Usaha

Beritamu.co.id - Emiten Produsen dan distributor bahan bangunan dan barang plastik, PT Impack Pratama…

11 hours ago

Studi Lazada dan CIPS Sebut Talenta Digital Jadi Tantangan UMKM untuk Digitalisasi

Beritamu.co.id - Seiring perkembangan teknologi yang cepat dalam aktivitas perekonomian, pelaku usaha mendapatkan peluang…

11 hours ago