Beritamu.co.id – Perusahaan otomotif Jepang Mazda Motor pada Jumat (17/3/2023) menunjuk Masahiro Moro sebagai presiden dan CEO.
Seperti dilansir Reuters, Moro yang kini menjabat sebagai direktur dan senior managing executive officer akan mulai menjabat presiden dan CEO Mazda pada Juni mendatang. Moro yang saat ini berusia 62 tahun sempat menjabat sebagai CEO Mazda di Amerika Utara.
Presiden dan CEO Mazda saat ini, Akira Marumoto, yang mulai menjabat sejak 2018 lalu, selanjutnya akan menjadi penasihat perusahaan.
Mazda pada November lalu mengumumkan investasi sebesar 1,5 triliun yen, atau sekitar Rp172,8 triliun, untuk mendukung pengembangan mobil elektrik.
Mazda tahun lalu mencatatkan penjualan global sebanyak 1,25 juta unit kendaraan, terbatasi persaingan ketat di pasar AS dan Tiongkok serta terbatasnya pasokan mikrochip global.
https://pasardana.id/news/2023/3/17/mazda-tunjuk-moro-sebagai-ceo/
Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkap bahwa pihaknya, melalui Direktorat Jenderal…
Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih…
Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…
Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…
Beritamu.co.id - Fenomena judi online di Indonesia semakin marak. Berdasarkan data Pusat Pelaporan dan…
Beritamu.co.id- PT Bank Tabungan Negara Tbk (IDX: BBTN) meluncurkan Kartu Debit BTN Prospera sebagai…