Categories: MARKET

ANALIS MARKET (20/2/2023) : IHSG Diperkirakan Cenderung Mixed

Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (17/2), IHSG ditutup menguat 0,05 poin (+0,001%) ke level 6.895,71.

IHSG bergerak mixed di tengah sikap wait & see investor yang memproyeksikan The Fed masih akan cenderung hawkish untuk mengejar target inflasi di level 2%. Sebelumnya, rilis Indeks Harga Produksi/IHP AS (Jan-23) sebesar 0,7%, melampaui estimasi pasar di 0,4%.

Selain itu, pasar tenaga kerja AS yang masih ketat. Dari internal, rilis data Survei Harga Porperti Residensial (Q4-22) mencatat Indeks Harga Properti Residensial/IHPR (Q4-22) meningkat sebesar 2% yoy, lebih tinggi dibandingkan 1,94% yoy (Q3-22). Kemudian, Survei Permintaan & Penawaran Pembiayaan Perbankan Indonesia (Jan-23) mencatat Saldo Bersih Tertimbang/SBT pembiayaan korporasi (Jan-23) tumbuh positif sebesar 12,1%.

Sementara itu, Wall Street akhir pekan lalu ditutup variatif, tercermin dari DJIA (+0,39%), S&P 500 (-0,27%), dan Nasdaq (-0,58%). Investor masih khawatir tentang kenaikan suku bunga The Fed yang lebih besar di tengah meningkatnya imbal hasil obligasi dan laporan inflasi.

Selain itu, jumlah klaim pengangguran baru secara tak terduga turun minggu lalu, menunjukkan pasar tenaga kerja yang panas. Pidato dari pejabat Federal Reserve juga mendukung bahwa bank sentral AS harus terus menaikkan suku bunga untuk mendinginkan perekonomian.

Related Post

Di sisi pendapatan, harga Deere & Co naik 7,5% setelah laporan triwulanan pembuat peralatan pertanian dan konstruksi ini menunjukkan laba optimis karena harga yang lebih tinggi dan permintaan yang kuat.

Sebagai catatan, sepekan terakhir DJIA (-0,13%), S&P 500 (-0,28%), dan Nasdaq (+0,59%).

“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed. Investor hari ini akan mencermati rilis data Neraca Pembayaran Indonesia Triwulan IV 2022,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset Senin (20/2).


https://pasardana.id/news/2023/2/20/analis-market-2022023-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/

Yulia Vera

Recent Posts

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

4 hours ago

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

5 hours ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

7 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

8 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

9 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

9 hours ago