Categories: MARKET

Tambang Batu Bara Milik Prajogo Pengestu Ini Incar Rp371 Miliar dari IPO

Beritamu.co.id PT Petrindo Jaya Kreasi Tbk akan melakukan penawaran umum perdana saham atau initial public offering (IPO) dengan menerbitkan sebanyak 1,69 miliar saham baru bernominal Rp200 per lembar.

Mengutip prospektus calon emiten tambang batu bara itu yang diunggah pada laman e-IPO, Rabu (15/2/2023) bahwa jumlah saham yang dilepas setara dengan 15,03 persen dari modal ditempatkan dan disetor penuh.

Untuk itu, perseroan melakukan penawaran awal dengan rentang harga Rp200 hingga Rp220 per lembar mulai tanggal 17-22 Februari 2023. Sehjngga nilai IPO ini mencapai Rp338 miliar hingga Rp371,8 miliar.

Proses IPO akan berlanjut jika OJK menerbitkan pernyataan efektif penawaran saham pada tanggal 28 Februari 2023.

Jika sesuai jadwal, perseroan bersama Henan Putihrai dan BRI Danareksa Sekuritas selaku penjamin pelaksana emisi efek melakukan penawaran umum pada tanggal 2 – 6 Maret 2023.

Rencananya, dana hasil IPO akan digunakan oleh anak usaha perseroan, PT Tamtama Perkasa sebagai modal kerja dan belanja modal yaitu termasuk untuk pembangunan intermediate stockpile (ISP) dan pembelian infrastruktur pendukungnya, seiring dengan meningkatnya produksi batu bara.

Related Post

Dampaknya, usai IPO, porsi kepemilikan Prajogo Pengestu pada Petrindo turun menjadi 84,97 persen dari posisi saat ini yang sebanyak 99,99 persen.

Patut diperhatikan, dalam laporan keuangan periode yang berakhir 30 September 2022 belum audit, tercatat perseroan masih defisit Rp1,097 triliun.  

Walau dalam periode tersebut, perseroan meraup laba bersih sebesar Rp291,89 miliar dari hasil pendapatan sebesar Rp913, 52 miliar.


https://pasardana.id/news/2023/2/16/tambang-batu-bara-milik-prajogo-pengestu-ini-incar-rp371-miliar-dari-ipo/

Yulia Vera

Recent Posts

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

44 mins ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

1 hour ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

2 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

2 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

3 hours ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

4 hours ago