Categories: MARKET

ASDP Sediakan Layanan Charter Kapal Dukung Perhelatan F1 Powerboat di Danau Toba

Beritamu.co.id – PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mendukung perhelatan event balap perahu cepat internasional, F1 Powerboat yang akan digelar pada tanggal 24-26 Februari 2023 di Danau Toba, Sumatra Utara.

Dukungan tersebut, salah satunya dengan menyediakan layanan charter kapal untuk wisatawan yang ingin menyaksikan F1 Powerboat.

“ASDP telah mempersiapkan opsi untuk menyediakan satu armada kapal penyeberangan yang mungkin dapat disewa bagi grup yang ingin menonton event balap dunia ini langsung dari kapal di Danau Toba,” kata Direktur Perencanaan dan Pengembangan Bisnis ASDP Indonesia Ferry, Harry MAC dalam pernyataan tertulisnya, Kamis (9/2).

Kata Harry, satu armada KMP Kaldera Toba sudah mendapatkan izin untuk dapat disewakan untuk mendukung kegiatan event F1 Powerboat.

Harry menuturkan, kapal tersebut dapat dikemas oleh InJourney untuk disewakan atau dengan tiketing.

“Ini sebagai bentuk dukungan ASDP untuk kegiatan besar ini,” ucap Harry.

Ditambahkan, ASDP juga menyediakan fasilitas pelabuhan dan juga kapal penyeberangan.

Saat ini, ASDP telah menjadi pengelola Pelabuhan Ajibata dan Ambarita sebagai salah satu lintasan tersibuk di Kawasan Danau Toba.

Related Post

“Untuk di lintasan Ajibata-Ambarita, kami menyediakan layanan penyeberangan dengan KMP Ihan Batak dan KMP Pora-Pora yang akan mendukung konektivitas penumpang dan juga pergerakan barang,” ungkap Harry.

Dia memastikan layanan dan aksesibilitas masyarakat di Kawasan Danau Toba, tetap lancar, aman, nyaman dan selamat.

ASDP melayani penyeberangan di Kawasan Danau Toba khususnya di lintas Ajibata-Ambarita dari 10 trip pergi pulang per hari juga akan ditingkatkan menjadi 20 trip pergi pulang.

“Penambahan trip ini dilakukan debgan harapan, mobilitas masyarakat dapat terlayani dengan baik selama kegiatan berlangsung,” tutup Harry.

 


https://pasardana.id/news/2023/2/10/asdp-sediakan-layanan-charter-kapal-dukung-perhelatan-f1-powerboat-di-danau-toba/

Yulia Vera

Recent Posts

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

1 hour ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

2 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

3 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

3 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

4 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

5 hours ago