Categories: MARKET

Saldo Laba Berlimpah, KLBF Modali Progen USD10 Juta

Beritamu.co.id –  PT Kalbe Farma Tbk (IDX: KLBF) akan menanamkan modal senilai USD10 juta kepada Progen Co Ltd, perusahaan penelitian dan pengembangan produk biologi berbadan hukum Korea Selatan.

Mengutip keterangan resmi emiten farmasi itu pada laman Bursa Efek indonesia (BEI), Rabu (4/1/2023) bahwa rencana investasi pada Progen itu dipercaya dapat meningkatkan kompetensi dalam bidang penelitian dan pengembangan produk biologi.

Rencananya, KLBF akan membeli 8,7 persen porsi kepemilikan saham pada Progen senilai USD3 juta.

Sedangkan selebihnya, yakni sebesar USD7 juta akan dibelikan Convertible Bond  Progen dengan jangka waktu 5 tahun berbunga 5 persen.

Sebelumnya, KLBF bersama Synergy Invesment mengumumkan telah mendirikan anak usaha berbadan hukum Republik Rakyat China bertajuk Global Starway Synergy Co Ltd.

Related Post

Adapun kepemilikan KLBF pada anak usaha tersebut sebesar 40 persen atau senilai 3,312 juta Yuan.

Untuk diketahui, KLBF mencatatkan saldo laba belum ditentukan penggunaannya sebesar Rp19,29 triliun per 30 September 2022.


https://pasardana.id/news/2023/1/4/saldo-laba-berlimpah-klbf-modali-progen-usd10-juta/

Yulia Vera

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

9 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

41 mins ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

1 hour ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

3 hours ago