Categories: MARKET

Wall Street Menguat Dipicu Melambungnya Saham Nike

Beritamu.co.id – Wall Street menguat pada Rabu (21/12/2022) dipicu melambungnya saham perusahaan produsen perlengkapan olahraga Nike Inc.

Seperti dilaporkan Reuters, indeks Dow Jones Industrial Average di Bursa Efek New York, Amerika Serikat, naik 526,74 poin, atau sekitar 1,6 persen, menjadi 33.376,48. Indeks S&P 500 meningkat 56,82 poin, atau sekitar 1,49 persen, menjadi 3.878,44. Indeks komposit Nasdaq menanjak 162,26 poin, atau sekitar 1,54 persen, menjadi 10.709,37.

Saham Nike meroket 12 persen setelah mencatatkan perolehan laba yang melampaui ekspektasi pada kuartal kedua berkat tingginya permintaan konsumen Amerika Utara pada musim liburan.

Saham perusahaan pengiriman FedEx dan perusahaan operator kapal pesiar Carnival masing-masing melonjak 3,4 persen dan 4,7 persen, turut mendongkrak angka indeks.

Tingkat kepercayaan konsumen AS mencapai level tertinggi dalam delapan bulan terakhir pada Desember seiring melandainya inflasi dan solidnya pasar tenaga kerja.

Indeks sektor energi memimpin peningkatan indeks S&P 500 dengan melonjak 1,89 persen. Indeks sektor kebutuhan konsumen naik 0,8 persen.

Harga emas berjangka di COMEX New York Mercantile Exchange turun seiring menguatnya nilai tukar dolar AS. Harga emas untuk pengiriman Januari 2023 turun 0,2 persen menjadi US$1.822,70 per ons. Indeks dolar AS naik 0,26 persen menjadi 104,24.

Related Post

Bursa saham Eropa menguat pada Rabu, dengan indeks STOXX 600 Eropa melonjak 1,7 persen, seiring meningkatnya saham sektor perbankan dan ritel.

Indeks FTSE 100 di Bursa Efek London, Inggris, naik 126,70 poin, atau sekitar 1,72 persen, menjadi 7.497,32. Indeks Dax 30 di Bursa Efek Frankfurt, Jerman, meningkat 213,16 poin, atau sekitar 1,54 persen, menjadi 14.097,82.

Indeks Ibex 35 di Bolsa de Madrid, Spanyol, menanjak 117,10 poin, atau sekitar 1,43 persen, menjadi 8.302,30. Indeks Cac 40 di Euronext, Paris, Perancis, melonjak 129,81 poin, atau sekitar 2,01 persen, menjadi 6.580,24.

Nilai tukar poundsterling melemah 0,8 persen terhadap dolar AS menjadi US$1,2091 per pound. Sedangkan terhadap euro, nilai tukar pound berada di kisaran 1,1419 euro per pound.


https://pasardana.id/news/2022/12/22/wall-street-menguat-dipicu-melambungnya-saham-nike/

Yulia Vera

Recent Posts

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

1 hour ago

Menkeu Sebut Barang Ilegal di RI Mayoritas Produk Tekstil

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkap bahwa pihaknya, melalui Direktorat Jenderal…

6 hours ago

Wamenperin: Miliki Berbagai Produk Unggulan, IKM Harus Kuasai Pasar Nasional

Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih…

8 hours ago

Pailit Sritex, Dirjen Bea Cukai Serahkan Kewenangan Sepenuhnya ke Kurator

Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…

8 hours ago

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

10 hours ago