Categories: MARKET

UNTR Akan Caplok Tambang dan Smelter Nikel Senilai USD271 Juta

Beritamu.co.id – PT Danusa Tambang Nusantara atau DTN, anak usaha PT United Tractors Tbk (IDX: UNTR) akan membeli sebanyak 89,9987 persen dari total saham PT Stargate Pacific Resources, tambang nikel milik PT Anugerah Surya Pacific Resources.

Pada saat yang sama, DTN juga akan membeli sebanyak 0,0009 persen porsi saham PT Stargate Mineral Asia, sebuah perusahaan pengolahan (smelter) nikel milik PT Anugerah Surya Investama.

Dalam keterangan resmi emiten penjual alat berat dan tambang grup Astra ini pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Selasa (6/12/2022) bahwa rencana itu tertuang dalam perjanjian jual beli bersyarat antara DTN dan kedua penjual pada tanggal 3 Desember 2022.

“Tujuan transaksi untuk melakukan diversifikasi kegiatan usaha ke pertambangan dan pengolahan nikel,” tulis manajemen UNTR.

Ditegaskan, nilai total kedua transaksi ini mencapai USD271,83 juta atau setara dengan Rp4,279 triliun, sehingga bukan transaksi material dan afiliasi.

Related Post

Namun, nilai transaksi dapat berubah jika ada penyesuaian dengan total utang dan debt like items, penyesuaian modal kerja serta penyesuaian nilai tukar mata uang.

 

 


https://pasardana.id/news/2022/12/6/untr-akan-caplok-tambang-dan-smelter-nikel-senilai-usd271-juta/

Yulia Vera

Recent Posts

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

12 mins ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

43 mins ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

1 hour ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

9 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

11 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

11 hours ago