Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (14/11), IHSG ditutup melemah 69,81 poin (-0,98%) ke level 7.019,39.
IHSG melemah seiring aksi ambil untung investor pasca penguatan signifikan pada akhir pekan lalu.
Kemarin, rilis data Laporan Survei Harga Properti Residensial Indonesia Triwulan III 2022 mencatat Indeks Harga Properti Residensial (IHPR) pada Triwulan III 2022 sebesar 1,94% yoy, lebih tinggi dibandingkan 1,66% yoy pada triwulan sebelumnya.
Namun, pada triwulan IV 2022, harga properti residensial primer diprakirakan mulai meningkat secara terbatas sebesar 1,65% yoy.
Di saat yang sama, nilai tukar rupiah melemah 0,04% terhadap dollar AS menjadi Rp15.499 (JISDOR).
Sementara itu, Wall Street tadi malam (14/11), ditutup melemah setelah Gubernur Fed Waller mengatakan, pada hari Minggu bahwa investor bereaksi berlebihan terhadap data inflasi yang lemah minggu lalu dan memperingatkan bahwa bank sentral AS masih memiliki pekerjaan yang harus dilakukan sebelum mengakhiri kenaikan suku bunga.
Di sisi lain, Fed Brainard mengatakan, mungkin akan tepat untuk segera bergerak ke laju kenaikan suku bunga yang lebih lambat.
Ekspektasi inflasi konsumen AS untuk tahun depan meningkat menjadi 5,9% pada Oktober setelah tiga bulan berturut-turut mengalami perlambatan.
DJIA (-0,63%), S&P500 (-0,89%), dan Nasdaq (-1,12%).
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed. Investor hari ini akan mencermati rilis data Statistik Utang Luar Negeri (Sep22) dan Neraca Perdagangan Indonesia (Oct-22),” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Selasa (15/11/2022).
https://pasardana.id/news/2022/11/15/analis-market-15112022-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/
Beritamu.co.id - Hadi Suhermin selaku Direktur Utama dan juga Pengendali PT Sarana Mitra Luas…
Beritamu.co.id - Industri kreatif merupakan salah satu sektor usaha yang cukup banyak digeluti oleh…
Beritamu.co.id - Bank Indonesia (BI) menyebutkan, posisi Utang Luar Negeri (ULN) Indonesia pada triwulan…
Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…
Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…
Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…