Categories: MARKET

LPS Siap Menjadi Penyelenggara Program Penjamin Polis Asuransi

Beritamu.co.id – Lembaga Penjamin Simpanan (LPS)) menyatakan kesiapannya jika diberikan kewenangan menjadi penyelenggara program penjaminan polis asuransi. Hanya saja, LPS masih membutuhkan waktu lima tahun untuk menyiapkan program penjaminan tersebut.

“5 tahun cukup untuk menjamin polis asuransi dan menyiapkan industri asuransi untuk memenuhi syarat penjaminan. Mungkin perdebatannya kita sih maunya (perusahaan asuransi) yang sehat aja yang masuk dijamin LPS,” ujar Ketua Dewan Komisioner LPS Purbaya Yudhi Sadewa, Rabu (9/11).

Purbaya mengatakan jika diberi kewenangan menjadi penyelenggara penjamin polis asuransi, LPS mungkin melakukan perubahan struktur organisasi karena perlu ada penambahan dewan komisioner khusus terkait penjaminan simpanan.

“Kita juga perlu menyiapkan industri asuransinya sendiri agar siap memenuhi syarat penjaminan,” kata dia.

Purbaya menyampaikan bahwa tidak semua polis asuransi akan dijamin oleh LPS. Hal ini sebaiknya simpanan perbankan yang memiliki syarat tertentu untuk mendapatkan perlindungan.

Related Post

Meski demikian, dia meyakini dengan hadirnya LPS sebagai penjamin, kepercayaan masyarakat terhadap industri asuransi dapat kembali meningkat setelah beberapa tahun terakhir sering dilanda persoalan.

“Respons dari pelaku industri asuransi amat positif utamanya yang domestik karena sebagian image terpukul akibat banyaknya kasus asuransi. Kalau kita lihat premi mulai tumbuh negatif,” tandasnya.


https://pasardana.id/news/2022/11/10/lps-siap-menjadi-penyelenggara-program-penjamin-polis-asuransi/

Yulia Vera

Recent Posts

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

48 mins ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

1 hour ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

2 hours ago

UNVR Tandatangani Perjanjian Penjualan Bisnis Es Krim dengan The Magnum Ice Cream Indonesia Senilai Rp7 Triliun

Beritamu.co.id - PT Unilever Indonesia Tbk (IDX: UNVR) menyampaikan Laporan Informasi atau Fakta Material…

2 hours ago

DRMA Catatkan Sejarah, Inovasi DC Battery Pack Raih Sertifikasi SNI Pertama di Indonesia

Beritamu.co.id - Emiten manufaktur komponen otomotif terkemuka di Indonesia, PT Dharma Polimetal Tbk (IDX:…

3 hours ago

XL Axiata Pastikan Konektivitas Lancar untuk Sukseskan Pilkada 2024 di Seluruh Indonesia

Beritamu.co.id - PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) (IDX: EXCL) telah menyiapkan jaringan untuk…

4 hours ago