Categories: MARKET

Kinerja Positif, PGN Catat Laba Bersih Rp4,54 Triliun di Kuartal III/2022

Beritamu.co.id – Subholding Gas PT Pertamina (Persero), PT PGN Tbk (IDX: PGAS) menunjukan kinerja positif operasional dengan turut mengerek kinerja keuangan perseroan di kuartal III/2022.

melansir Antara, Selasa (8/11) disebutkan, PT PGN mencatatkan laba bersih tahun berjalan yang diatribusikan ke entitas induk sebesar US$310,5 juta atau setara dengan Rp4,54 triliun, kurs Rp14.612.

Laba bersih berasal dari pendapatan sebesar US$2,6 miliar, Laba Bruto sebesar US$607,0 Juta, Laba Operasi sebesar US$480,2 Juta dan EBITDA sebesar US$935,5 juta.

Alhamdulillah, PGN bisa terus melanjutkan kinerja positif pada 2022. Pemulihan kinerja operasional dari pemulihan ekonomi, berhasil menopang kinerja keuangan PGN sampai dengan triwulan III 2022. Kinerja volume niaga gas periode Januari-September 2022 mencapai 894 BBTUD. Sedangkan, untuk volume transmisi gas triwulan III 2022 sebesar 1.343 MMSCFD,” kata Direktur Utama PT PGN Tbk, M Haryo Yunianto.

Peningkatan volume lifting minyak dan gas pada triwulan III 2022 menjadi 30.350 BOEPD dan kenaikan harga minyak mentah (ICP), yang tinggi termasuk faktor yang signifikan berkontribusi pada kinerja keuangan.

Related Post

Selanjutnya, transportasi minyak juga menunjukkan kenaikan kinerja signifikan yakni mencapai 31.413 BOEPD dibandingkan periode sama tahun sebelumnya yang 9.301 BOEPD. Demikian juga, kinerja pemrosesan elpiji mencapai 37.270 ton.

PGN memiliki fokus dalam pengembangan utilisasi gas bumi agar dapat meningkatkan value creation dan distribusi gas bumi di berbagai wilayah Indonesia maupun internasional.

“PGN menjalankan peran yang cukup menantang di era transisi energi dari fosil ke EBT. Dengan posisi kunci sebagai salah satu penyedia gas bumi di Indonesia, harapan kami adalah dapat mengisi masa transisi ini melalui penyediaan gas bumi sebagai energi bersih kepada masyarakat,” ujar Haryo.


https://pasardana.id/news/2022/11/9/kinerja-positif-pgn-catat-laba-bersih-rp4-54-triliun-di-kuartal-iii2022/

Yulia Vera

Recent Posts

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

2 hours ago

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

3 hours ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

6 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

7 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

7 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

8 hours ago