Beritamu.co.id – Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan kemarin (27/10), IHSG ditutup menguat 47,82 poin (+0,68%) ke level 7.091,76.
IHSG melanjutkan penguatan didorong katalis positif dari rilis laporan keuangan emiten Q3-2022 yang secara mayoritas mencatatkan kinerja diatas ekspektasi analis.
Di sisi lain, pelaku pasar masih menanti rilis data PDB AS (Q3-2022) yang diperkirakan mengalami perbaikan.
Sementara itu, Wall Street tadi malam ditutup variatif. Saham blue chip DJIA berhasil menghijau pasca rilis data PDB AS Q3-2022 yang lebih baik dari perkiraan dan serangkaian hasil optimis untuk komponennya.
PDB AS tercatat tumbuh 2,6%, diatas ekspektasi pasar yang sebesar 2,4%, dan kembali tumbuh setelah dua kuartal berturut-turut mengalami penurunan.
Dari sisi perusahaan, Caterpillar melonjak lebih dari 7% setelah pembuat alat berat tersebut mencatatkan kinerja melampaui konsensus analis.
Di sisi lain, Nasdaq & S&P500 mengalami pelemahan karena kinerja saham teknologi yang mengecewakan.
Saham Meta turun hampir 25% setelah kehilangan perkiraan pendapatan dan menawarkan panduan yang lemah untuk kuartal empat.
DJIA (+0,61%), S&P500 (-0,61%), dan Nasdaq (-1,63%).
“Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, pada perdagangan hari ini, IHSG diperkirakan cenderung mixed,” sebut analis FAC Sekuritas dalam riset yang dirilis Jumat (28/10/2022).
https://pasardana.id/news/2022/10/28/analis-market-28102022-ihsg-diperkirakan-cenderung-mixed/
Beritamu.co.id - Wall Street menguat pada Jumat (31/10/2025) dipicu melambungnya saham perusahaan e-commerce Amazon.…
Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Jumat (31/10/2025) setelah Amerika Serikat digadang akan…
Beritamu.co.id — Bank Saqu, layanan perbankan dari Astra Financial dan WeLab, kembali menegaskan komitmennya…
Beritamu.co.id - Kepala Eksekutif Pengawas Perilaku Pelaku Usaha Jasa Keuangan, Edukasi, dan Pelindungan Konsumen…
Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 27—31 Oktober…
Beritamu.co.id - PT Bundamedik Tbk (IDX: BMHS – Bundamedik Healthcare System) mampu mendorong kinerja…