Setelah sempat dianggap hoax beberapa waktu lalu, kini WHO mengakui bahwa ada bukti jika virus corona menyebar lewat udara atau airborne.
Pernyataan WHO tentang COVID-19 menyebar lewat udara ini tertuang dalam pernyataan resmi sebanyak 10 halaman yang dipublish pada Kamis (9/7/2020) lalu.
Dalam pernyataan resminya tersebut, WHO mendefinisikan ‘penularan virus corona melalui udara’ sebagai penyebaran aerosol (tetesan pernapasan yang sangat kecil) yang melayang di udara dalam jarak dan waktu yang lama. Jika droplet berdiameter kurang lebih 5-10 μm, namun aerosol ini berdiameter kurang dari 5 μm sehingga dapat menempel di udara.
Baca Juga:
Dalam pernyataan tersebut juga tertera beberapa studi yang menunjukkan kemungkinan droplet berukuran sangat kecil (mikrodroplet) yang dihasilkan saat batuk, bersin atau berbicara bisa membuat virus corona bertahan lebih lama di udara dalam ruang tertutup dan dapat menyebar dari satu orang ke orang lain.
Ruangan tertutup dengan ventilasi buruk bisa membuat virus ini berada di udara selama berjam-jam dan dapat menginfeksi siapa saja.
Selama ini diketahui jika virus corona dapat menginfeksi seseorang lewat paparan langsung terhadap droplet (percikan liur) dari orang yang positif atau menyentuh permukaan yang sudah terkontaminasi virus, lalu menyentuh wajah dan mulut.
Namun hingga kini, WHO dan para ahli masih mencari tahu berapa banyak dosis virus SARS-CoV-2 dalam aerosol yang bisa menginfeksi seseorang. Tapi perkembangan terbaru COVID-19 ini menambah panjang cara penularan virus corona yang harus semakin diwaspadai.
Menanggapi laporan WHO ini, Gugus Tugas COVID-19 memberikan protokol kesehatan baru untuk masyarakat luas.
Pakai masker di mana saja dan kapan saja, bahkan di dalam ruanganTetap terapkan jaga jarak saat beraktivitasRajin cuci tangan dengan air dan sabun selama 20 detik serta hindari menyentuh bagian wajah sebelum mencuci tanganPerhatikan sirkulasi udara di mana berada. Ciptakan ruangan dengan ventilasi yang baik seperti misalnya membuka jendela sesering mungkin agar udara segar bisa masukBukan hanya di tempat kerja, namun juga kendaraan
Dengan mematuhi protokol kesehatan secara konsisten dan disiplin, diharapkan kita semua bisa terbebas dari penularan COVID-19 yang hingga hari ini masih terbilang tinggi di Indonesia.
Selain itu, kamu juga harus tahu jika setiap orang berpotensi menularkan dan tertular virus ini yang bisa membahayakan orang lain dan juga diri sendiri. Jadi sayangi diri sendiri dan orang lain dengan memakai masker dan jaga jarak selama beraktifitas.
Jika kamu punya masalah kesehatan, kamu bisa memanfaatkan konsultasi online dengan dokter terpercaya menggunakan aplikasi Okadoc. Kamu tidak perlu keluar rumah, cukup dengan handphone saja.
Yuk download aplikasi Okadoc sekarang juga di Play Store dan App Store.
https://www.okadoc.com/id-id/blog/kesehatan/virus-corona-menyebar-lewat-udara/
Beritamu.co.id - Haryanto Sofian selaku Direktur Utama PT Perdana Karya Perkasa Tbk (IDX: PKPK)…
Beritamu.co.id - Perawatan kecantikan kini menjadi bagian penting dari keseharian banyak orang, baik dalam…
Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, melonjak 33,1 poin,…
Beritamu.co.id - Josef Kandiawan selaku Direktur Utama PT Ace Oldfields Tbk (IDX: KUAS) telah…
Beritamu.co.id - Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, pasar saham AS ditutup menguat pada Jumat…
Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (22/11), IHSG…