Categories: MARKET

Aseana Tawar 79,6 Juta ABDA Rp6.803 Per Lembar

Beritamu.co.id- Aseana Insurance Pte ltd selaku pengendali baru akan melakukan penawaran tender wajib atas 79.608.746 lembar atau 12,92 persen kepemilikan pada PT Asuransi Bina Dana Arta Tbk (IDX: ABDA) dengan harga Rp6.803 per lembar mulai tanggal 18 Oktober hingga 16 November 2022.

Mengutip keterangan resmi emiten asurasi itu pada laman Bursa Efek Indonesia(BEI), Senin(17/10/2022) bahwa pengendali baru itu menyatakan dana yang cukup membayar jika semua lembar saham dilepas pemiliknya,

“Tanggal pembayaran pada tanggal 25 November 2022 dengan total Nilai keseluruhan Penawaran Tender Wajib adalah sebanyak-banyaknya sebesar Rp541.578.299.038,” tulis manajemen ABDA.

Ditegaskan, setelah Pengambilalihan ini ABDA akan tetap menjalankan kegiatan operasional sebagaimana yang telah dijalankan saat ini dan melakukan pengembangan usaha untuk menjadi asuransi umum yang mengutamakan kepuasan konsumen dan kemampuan digital terdepan.

Sebelumnya, Aseana Insurance   telah membeli sebanyak 386.924.893 lembar saham atau 62,33 persen porsi kepemilikan saham  dari Pemegang Saham Pengendali (PSP) lamanya, Mapfre Internacional SA pada tanggal 31 September 2022.

Related Post

Aseana membeli dengan harga Rp2.289,27 per lembar saham atau dengan total nilai Rp885,67 miliar.

Dengan pembelian itu, Aseana kini memegang sebanyak 541.197.934 lembar saham atau 87,18 persen porsi ABDA, dari sebelumnya 24,85 persen.

Untuk diketahui, PSP baru ini merupakan perusahaan berbadan hukum Singapura dengan dukungan pendanaan yang dikelola Warbug Pincus LLC dan afiliasinya.


https://pasardana.id/news/2022/10/18/aseana-tawar-79-6-juta-abda-rp6803-per-lembar/

Yulia Vera

Recent Posts

Triniti Dinamik Luncurkan Show Unit Kluster Eastwood di District East, Karawang

Beritamu.co.id - PT Triniti Dinamik Tbk (IDX: TRUE) terus berkomitmen terhadap inovasi dan keberlanjutan…

3 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

2 days ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

3 days ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

3 days ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

3 days ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

3 days ago