Categories: MARKET

BPK Sebut BI Fast Tidak Transparan, Begini Respon Bank Indonesia

Beritamu.co.id – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dalam ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester I -2022 menyebut biaya transfer BI Fast, tidak transparan dan tidak akuntabel. Mengenai hal tersebut, Bank Indonesia pun kemudian merespon mengenai tarif BI Fast.

“Kita tentu saja menghargai temuan BPK, itu sudah dibahas di internal. Kalau memang ada prosedur yang harus diperbaki, ya kami akan perbaiki,” kata Direktur Eksekutif Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono di Jakarta, Kamis (6/1o) kemarin.

Untuk diketahui, BI Fast merupakan sistem pembayaran ritel nasional yang diimplementasikan BI dengan tarif hanya Rp2.500 per transaksi. Tarif itu lebih rendah dibandingkan tarif yang dikenakan perbankan sebesar Rp6.000 per transaksi.

Dalam ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester I -2022, BPK mempermasalahkan tarif BI Fast karena BI dinilai belum memiliki pedoman baku untuk menghitung biaya transfer dana tersebut. BI juga disebut belum memiliki peraturan mengenai tata cara pengenaan biaya transfer dana, seperti diatur UU Nomor 3/2011 tentang Transfer Dana.

Menjawab hal tersebut, Erwin Haryono mengatakan, BI telah melakukan pricing policy dalam menentukan tarif BI Fast. Pertimbangannya bukan hanya elemen pengembalian investasi.

Related Post

“Tapi juga elemen dimana BI memandang penting memiliki sistem pembayaran yang cepat, murah, mudah, aman dan andal (CEMUMUAH). Murah itu penting karena menjadi pintu masuk bagi percepatan digitalisasi,” pungkasnya.


https://pasardana.id/news/2022/10/7/bpk-sebut-bi-fast-tidak-transparan-begini-respon-bank-indonesia/

Yulia Vera

Recent Posts

CTBN Jual Seluruh Saham di Anak Perusahaan kepada Anak Usaha ABMM

Beritamu.co.id - Emiten bidang usaha Metal and Alied Products, PT Citra Tubindo Tbk (IDX:…

12 mins ago

Ditutup ke Level 7.314, IHSG Awal Pekan Menguat 1,65 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore awal pekan ini, Senin…

44 mins ago

Haryanto Sofian Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PKPK

Beritamu.co.id - Haryanto Sofian selaku Direktur Utama PT Perdana Karya Perkasa Tbk (IDX: PKPK)…

2 hours ago

Pialang Asuransi BWT Jalin Kolaborasi dengan Shopee Beri Proteksi Gratis untuk Produk Kecantikan

Beritamu.co.id - Perawatan kecantikan kini menjadi bagian penting dari keseharian banyak orang, baik dalam…

3 hours ago

Indeks Kospi Melonjak 1,32 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, melonjak 33,1 poin,…

3 hours ago

Lagi, Josef Kandiawan Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di KUAS

Beritamu.co.id - Josef Kandiawan selaku Direktur Utama PT Ace Oldfields Tbk (IDX: KUAS) telah…

4 hours ago