Categories: MARKET

HERO Jual Aset Properti Senilai Rp200 Miliar Kepada Okabe Demi Bayar Utang

Beritamu.co.id – PT Hero Supermarket Tbk (IDX: HERO) telah menjual tanah seluas 11.240 meter persegi berikut bangunan 2 lantai di Serpong, Tangerang Selatan senilai Rp 200 miliar kepada PT Okabe Hardware Indonesia (Okabe).

Mengutip keterangan resmi emiten pusat belanja itu pada laman Bursa Efek Indonesia (BEI), Jumat (30/9/2022) bahwa penjualan aset itu dapat meningkatkan aset lancar HERO pada periode proyeksi 2022.

“Laba (rugi) sebelum pajak pada tahun 2022 diperkirakan meningkat sebesar Rp123,29 miliar karena keuntungan dari penjualan aset itu,” tulis manajemen HERO.

Penjualan aset itu dipercaya dapat menekan beban bunga pinjaman bank jangka pendek HERO, hal ini karena HERO mampu melunasi pinjaman bank jangka pendek sebesar Rp120 miliar pada tahun 2022.

Berikutnya, penerimaan kas bersih dari transaksi tersebut diharapkan menjadi Rp196,89 miliar setelah pembayaran pajak dan pengurangan beban bunga.

Related Post

Patut diketahui, HERO tidak memiliki hubungan afiliasi dengan Okabe, sehingga jual beli ini tidak terkait dengan Transaksi Afiliasi sebagaimana dimaksud dalam Pasal 1 Ayat (3) POJK 42/2020 serta tidak mengandung Benturan Kepentingan sebagaimana dimaksud dalam POJK 42/2020.

Sejauh ini, HERO telah menerima uang muka senilai Rp20 miliar pada tanggal 15 Juli 2022.

Sedangkan pembayaran Rp180 miliar telah diterima pada tanggal 28 September 2022 saat penandatangan Akta Jual Beli (AJB)


https://pasardana.id/news/2022/9/30/hero-jual-aset-properti-senilai-rp200-miliar-kepada-okabe-demi-bayar-utang/

Yulia Vera

Recent Posts

Danantara Belum Juga Diluncurkan, Rosan Ungkap Alasannya

Beritamu.co.id - Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM), Rosan P. Roeslani,…

3 hours ago

Jelang Peak Season Nataru, KAI Daop 1 Jakarta Jual 159.411 Tiket Kereta

Beritamu.co.id - Manager Humas KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendriwintoko menginformasikan tiket kereta api…

4 hours ago

Jap Astrid Patricia Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PPGL

Beritamu.co.id - Jap Astrid Patricia selaku Komisaris PT Prima Globalindo Logistik Tbk (IDX: PPGL)…

7 hours ago

Dorong Pengembangan Usaha Mikro, OJK Luncurkan Roadmap Lembaga Keuangan Mikro 2024-2028

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) resmi meluncurkan Roadmap Pengembangan dan Penguatan Lembaga Keuangan…

8 hours ago

Hadir di Kawasan Elit Citraland Surabaya, BRI Finance Tawarkan Promo Menarik & Test Drive Kendaraan di KPR BRI Properti Expo 2024

Beritamu.co.id - PT BRI Multifinance Indonesia (BRI Finance) kembali hadir dalam KPR BRI Property…

8 hours ago

Delta Dunia Group melalui BUMA International Bakal Kuasai 51% Saham Dawson Complex Senilai USD455 Juta

Beritamu.co.id - PT Delta Dunia Makmur Tbk (Delta Dunia Group) (IDX: DOID), melalui anak…

9 hours ago