Categories: MARKET

ANALIS MARKET (29/9/2022) : IHSG Berpeluang Rebound

Beritamu.co.id – Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpeluang mengalami rebound pada perdagangan hari ini, Kamis (29/9).

Head of Technical Analyst Research BNI Sekuritas, Andri Zakarias Siregar menjelaskan, secara teknikal analis, IHSG masih berada dalam trend bullish selama di atas level 7.148.

“Indikator MACD masih menunjukkan bullish, stochastic oversold, penutupan di atas 7.043 (60 day MA), dan candle inverted hammer. Adapun level resistance pada perdagangan Kamis (29/9) berada di level 7.112, 7.156, 7.179, 7.225. Sementara support di level 7,042, 7.015, 6.968, 6.902. Perkiraan range perdagangan hari ini di rentang 7.030 – 7.130,” sebut Andri Zakarias Siregar dalam riset, Kamis (29/9)

Sebagai gambaran, IHSG ditutup melemah 0,50% ke level 7.077,031 pada perdagangan Rabu (28/9). Investor asing mencatatkan net sell sebanyak Rp 176,93 miliar.

Di kesempatan yang sama, Research Analyst BNI Sekuritas, Maxi Liesyaputra mengatakan, bursa regional Asia Pasifik mengalami pelemahan pada perdagangan kemarin.

Bahkan Hang Seng terkoreksi hingga 3,41%, sementara Nikkei dan Shenzen Index masing-masing turun 1,50% dan 2,46%.

Dari sisi ekonomi, Thailand mengumumkan suku bunga sebesar 1% atau naik 25 basis poin (bps), sesuai perkiraan. Dolar AS masih melanjutkan penguatan terhadap beberapa mata uang seperti IDR, EUR dan JPY.

Related Post

Pelemahan juga terjadi pada Yuan (CNY) yang menyentuh level terendah sejak tahun 2008.

Di sisi lain, indeks Dow Jones Industrial Average ditutup menguat signifikan 1,88% pada perdagangan Rabu (28/9). Begitu juga dengan S&P 500 yang naik 1,97%, sementara indeks Nasdaq juga menguat 2,05%.

Bank Sentral Inggris menyatakan bahwa lembaga tersebut akan membeli obligasi pemerintah Inggris untuk menstabilkan pasar keuangan mereka.

Menyikapi beragam kondisi tersebut diatas, di perdagangan hari ini (29/9), BNI Sekuritas merekomendasikan trading BBRI, ASII, ANTM dan UNVR.


https://pasardana.id/news/2022/9/29/analis-market-2992022-ihsg-berpeluang-rebound/

Yulia Vera

Recent Posts

Haryanto Sofian Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di PKPK

Beritamu.co.id - Haryanto Sofian selaku Direktur Utama PT Perdana Karya Perkasa Tbk (IDX: PKPK)…

14 mins ago

Pialang Asuransi BWT Jalin Kolaborasi dengan Shopee Beri Proteksi Gratis untuk Produk Kecantikan

Beritamu.co.id - Perawatan kecantikan kini menjadi bagian penting dari keseharian banyak orang, baik dalam…

57 mins ago

Indeks Kospi Melonjak 1,32 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Kospi di Bursa Efek Korea, Seoul, Korea Selatan, melonjak 33,1 poin,…

2 hours ago

Lagi, Josef Kandiawan Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di KUAS

Beritamu.co.id - Josef Kandiawan selaku Direktur Utama PT Ace Oldfields Tbk (IDX: KUAS) telah…

2 hours ago

ANALIS MARKET (25/11/2024) : IHSG Berpotensi Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, pasar saham AS ditutup menguat pada Jumat…

3 hours ago

ANALIS MARKET (25/11/2024) : IHSG diperkirakan Cenderung Menguat

Beritamu.co.id - Riset harian FAC Sekuritas menyebutkan, pada perdagangan akhir pekan lalu (22/11), IHSG…

4 hours ago