Categories: MARKET

Rilis Versi Pro, Saham Rakyat Bidik 1 Juta Investor

Beritamu.co.id – Sejak diperkenalkan pertama kali pada Februari 2022 dengan versi lite, aplikasi trading saham – Saham Rakyat, terus berusaha mendorong pertumbuhan investor ritel di Indonesia.

Beragam inovasi pun terus dilakukan guna memudahkan investor dalam melakukan trading saham.

Terbaru, Kevin Hendrawan selaku CEO Saham Rakyat dan Kaesang Pangarep selaku Brand Ambassador Saham Rakyat resmi meluncurkan Saham Rakyat versi Pro, di Jakarta, Selasa (27/9).

“Tidak hanya menargetkan konsumen awam, kini Saham Rakyat kembali ingin mempromosikan revolusioner transaksi jual beli saham dengan menghadirkan Saham Rakyat versi Pro. Berbeda dengan versi lite, versi ini akan menampilkan fitur yang lebih advanced, menyasar para pengguna existing Saham Rakyat yang sudah mahir, ataupun pengguna baru yang sudah lebih ahli dan ingin mencoba kemudahan trading, scalping, maupun investasi jangka panjang di Saham Rakyat Pro,” beber Kevin di sela-sela acara peluncuran.

Lebih lanjut Kevin mengungkapkan, Saham Rakyat versi Pro ini akan memberikan pengalaman trading saham yang berbeda, yang membuat trader sangat bisa memanfaatkan kesempatan meraih untung karena pergerakan harga saham yang cukup fluktuatif.

Menurutnya, pengguna dapat menentukan preferensinya sebagai Traders maupun Scalpers, dimana masing-masing preferensi menawarkan experience proses bidding dan antri yang berbeda, dengan UI/UX yang tentunya menarik dan mudah digunakan bagi pengguna.

“Pengguna dapat dengan mudah mengubah versi Saham Rakyat yang ingin digunakan, baik itu versi lite maupun pro. Hanya butuh menggeser toggle di bagian pengaturan profil untuk berpindah versi. Pengguna pun memiliki keleluasaan untuk mengeksplorasi fitur-fitur di setiap versi dan dapat bergonta-ganti versi dengan cepat sesuai kebutuhan dan keinginan,” jelas Kevin.

Related Post

Ditambahkan, aplikasi Saham Rakyat, sebagai platform belanja saham yang user friendly, menawarkan berbagai kemudahan bagi Warga Cuan (sebutan untuk anggota komunitas dan pengguna aplikasi Saham Rakyat) melalui fitur penting untuk mendukung kegiatan belanja saham para penggunanya, di antaranya; fitur Ide Cuan (rekomendasi saham pilihan berdasarkan hasil analisa dari analis keuangan tersertifikasi); KECUP (Kelompok Cuan Pilihan) yang merupakan hasil kolaborasi dengan Thomas J Dorsey, sistem trading yang sudah diuji coba sejak tahun 2014 dan terbukti memiliki rata-rata growth rate yang lebih tinggi dari IHSG; Group Chat (ruang diskusi terbuka dimana pengguna dapat bertanya dan dijawab langsung oleh analis keuangan Saham Rakyat); dan edukasi webinar seputar analisa saham. Pengguna dapat memanfaatkan semua fitur tersebut secara gratis.

Di kesempatan yang sama, Kaesang Pangarep menyampaikan, platform Saham Rakyat hadir untuk menghapus stigma, bahwa berinvestasi saham adalah suatu hal yang rumit karena tampilan aplikasi dan istilah yang kurang dipahami masyarakat awam.

“Saham Rakyat ingin menciptakan ekosistem jual beli saham yang aman dan mudah dipahami, dengan menyederhanakan dua proses utama dalam berinvestasi di pasar saham, yaitu belajar saham dan belanja saham,” tambah Kaesang.

Adapun hingga saat ini, aplikasi Saham Rakyat sudah diunduh oleh total lebih dari 100.000 pengguna di Play Store dan App Store.

Dengan hadirnya Saham Rakyat Pro, ditargetkan tercapai 1 juta investor (pengguna aplikasi Saham Rakyat) di akhir tahun 2023.


https://pasardana.id/news/2022/9/27/rilis-versi-pro-saham-rakyat-bidik-1-juta-investor/

Yulia Vera

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

21 hours ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

1 day ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

1 day ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

1 day ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

1 day ago

BTN Akan Buka 27 Gerai Baru

Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…

1 day ago