Beritamu.co.id – Riset harian Samuel Sekuritas menyebutkan, pada penutupan Jumat lalu (2/9), pasar AS bergerak melemah. Dow Jones melemah -1.07%, S&P 500 melemah -1.07%, dan Nasdaq melemah -1.31%. Perhatian pasar global pada minggu ini akan tertuju pada potensi kenaikan suku bunga ECB yang akan diumumkan pada hari Kamis (8/9) waktu setempat. Investor mengekspektasikan akan ada kenaikan 50 bps namun ada kemungkinan bahwa rate hike dapat meningkat hingga 75 bps. Yield UST 10Y menurun ke level 3.2%, dan USD index melemah -0.09% ke level 109.57.
Pasar komoditas terpantau bergerak cenderung menguat pada Jumat (2/9) kemarin; minyak WTI menguat +0.74% ke level USD 87.25/bbl, Brent menguat +1% ke level USD 93.28/bbl, Harga batu bara flat di level USD 425/ton, nikel menguat +1.72% ke level USD 20,659, sedangkan CPO melemah -0.78% ke level MYR 3,830. Harga emas terpantau menguat ke level USD 1,722/toz).
Bursa Asia bergerak cenderung melemah pada Jumat (02/9) kemarin. Kospi melemah -0.26%, Nikkei melemah -0.04%, Hang Seng melemah -0.74%, sedangkan Shanghai menguat +0.05%. IHSG pada hari Jumat (2/9) ditutup menguat +0.34% ke level 7,177, dengan net buy sebesar IDR 927.9 miliar. Pasar reguler asing mencatatkan net buy sebesar IDR 855.9 miliar, dan pada pasar negosiasi tercatat net buy sebesar IDR 72 miliar. Angka net buy asing tertinggi di pasar reguler dicatatkan oleh BBRI (IDR 261.4 miliar), BBCA (IDR 144.2 miliar), dan BBNI (IDR 137.5 miliar). Sementara itu, angka net sell asing tertinggi di pasar reguler dicetak MDKA (IDR 34.3 miliar), SMGR (IDR 26.5 miliar), dan AKRA (IDR 20.1 miliar). Top leading movers adalah BBRI, BBCA, dan BBNI, sedangkan GOTO, MDKA, dan BMRI menjadi top lagging movers.
Terjadi penambahan 2,764 kasus baru COVID-19 di Indonesia pada hari Minggu (4/9) dengan jumlah kasus sembuh yang lebih banyak sebanyak 3,751. Daily positive rate sebesar 12.32%; overall positive rate: 9.1%; infection rate: 0.7%; recovery rate: 96.9%; kasus aktif: 41,814.
Adapun diperdagangan Senin (05/9) pagi ini, Nikkei dibuka melemah -0.15% sedangkan KOSPI dibuka menguat +0.46%.
“Kami memperkirakan IHSG akan koreksi pada hari ini, seiring dengan sentimen beragam dari pergerakan bursa global dan bursa regional,” sebut analis Samuel Sekuritas dalam riset yang dirilis Senin (05/9/2022).
https://pasardana.id/news/2022/9/5/analis-market-0592022-ihsg-berpotensi-terkoreksi/
Beritamu.co.id - Perusahaan yang bergerak di bidang komersial, perhotelan, dan penjualan properti, yang dikenal…
Beritamu.co.id - Investasi saham merupakan salah satu strategi untuk meraih kebebasan finansial, namun tentu…
Beritamu.co.id - Emiten Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) yang mengelola dua bidang usaha, yaitu…
Beritamu.co.id - PEFINDO menegaskan peringkat idAA untuk Obligasi Berkelanjutan I Tahap II Tahun 2018…
Beritamu.co.id - Riset harian Kiwoom Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (25/11), IHSG ditutup menguat +1,65%…
Beritamu.co.id - Riset harian NH Korindo Sekuritas menyebutkan, tiga indeks utama Wall Street berakhir…