Categories: Showbiz

Kembaran Gaun Seksi, Outfit Ningning aespa Dibuat Lebih Pendek Dibanding Milik Joy Red Velvet

Beritamu.co.id
Baru-baru ini, aespa sukses mendapatkan sorotan karena menjadi salah satu yang diundang di acara merek ternama Saint Laurent atau YSL Beauty. Karina, Giselle, Winter, dan Ningning sendiri terlihat tampil anggun dengan outfit hitam.

aespa sukses disorot karena menunjukkan sisi mereka yang lebih dewasa pada acara kali ini. Sang maknae, Ningning pun juga disorot karena penampilannya yang bak Barbie hidup.

Ningning sendiri mengenakan gaun pendek hitam dengan tali tipis putih. Gaun tersebut diketahui memiliki model dengan bagian dada rendah.

Gaun yang dikenakan Ningning ini terlihat sangat tidak asing. Khususnya, bagi para penggemar artis SM Entertainment.

Juni lalu, Joy Red Velvet juga menjadi sorotan karena tampil dengan gaun sama persis seperti juniornya tersebut. Sama halnya dengan Ningning, Joy juga menunjukkan kesan seksi nan anggun pada penampilannya.

Ningning dan Joy sendiri tampak memberikan kesan berbeda untuk penampilan mereka. Ningning tampak lebih simpel dan elegan tanpa aksesoris. Sedang, Joy terlihat lebih glamor dengan perhiasan berkilauan.

Related Post

Ningning sendiri tampak lebih klasik dengan mengenakan sepatu hak tinggi hitam. Joy terlihat mewah dengan sepatu hak tinggi perak.

Sumber: Self-Potrait

Gaun milik Ningning dan Joy sendiri juga tampak berbeda satu sama lain. Hal ini karena gaun milik Ningning sedikit dimodifikasi.

Gaun yang dikenakan oleh idol kelahiran tahun 2002 itu dibuat lebih pendek dibandingkan milik Joy atau versi aslinya. Pada versi aslinya, gaun tersebut memiliki bagian bawah mengembang seperti milik Joy.

Namun, pada gaun Ningning bagian tersebut dipotong. Hal tersebut membuat gaun Ningning terlihat memberikan kesan dewasa berbeda dari milik Joy yang tampak cukup manis.

(wk/alfa)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00447156.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

5 mins ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

1 hour ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

2 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

2 hours ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

3 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

4 hours ago