Categories: Berita Pilihan

Pandemi terkendali, Sandiaga optimis target kunjungan wisman tercapai

Samosir (Beritamu.co.id) – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno optimistis target kunjungan wisatawan, khususnya dari mancanegara, atau wisman tetap tercapai tahun ini, meski kini angka penularan COVID-19 naik dan pemerintah melakukan pengetatan persyaratan perjalanan.

“Saya sangat optimis, apalagi penanganan pandemi semakin terkendali. Kita akan gencarkan booster sebagai syarat untuk berpergian,” kata Menparekraf Sandiaga Uno pada peluncuran Toyota EV Smart Mobility Project di Kawasan Danau Toba, Samosir, Sumatera Utara, Selasa.

Ia menegaskan masih optimis bisa mencapai target kunjungan pariwisata yang disepakati pemerintah dengan DPR-RI yaitu 1,8 sampai 3,6 juta kunjungan wisman dan 550 juta pergerakan wisata domestik.

Dengan demikian Menparekraf mengharapkan sektor pariwisata bisa membuka 1,1 juta lapangan kerja baru pada 2022 dan 4,4 juta lapangan kerja baru pada 2024

“Kami optimis dan penuh harapan. Kita berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Allah Subhanahu Wa Ta’ala semoga bisa mengendalikan pandemi ini dan kita bisa patuh pada protokol kesehatan, sehingga momentum kebangkitan ini bisa kita jaga,” ujar Menparekraf Sandiaga Uno.

Apalagi ia melihat Presidensi G20 Indonesia memberi manfaat bagi kedatangan turis ke Indonesia. Ia mencontohkan pada pertemuan W20 di Parapat, Sumatera Utara, hari ini juga dihadiri oleh delegasi dari banyak negara termasuk Eropa, Amerika, Afrika, Timur Tengah, dan Australia.

“Ini perlu kita syukuri dan kita kapitalisasi agar memberi kesejahteraan bagi masyarakat,” ujar Menparekraf.

Related Post

Ia juga mengungkapkan ada beberapa komitmen investasi di Kawasan Danau Toba yang merupakan salah satu dari lima Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) dari sisi akomodasi, yaitu dari Art Hotel, Dafan Group, dan Eiger untuk membangun glamping. “Jumlahnya masih kita hitung, tapi targetnya tahun ini bisa direalisasikan,” katanya.

Menparekraf juga mengungkapkan adanya komitmen Lion Air dan Air Asia Group untuk menambah penerbangan, sehingga diharapkan bisa menekan harga tiket pesawat agar lebih terjangkau.

“Kita tambah jumlah penerbangannya, kita tambah ketersediaan kursinya, kita harapkan akan ada secara penurunan (harga tiket) bertahap. Kita harapkan dengan kerja sama semua pihak dan harga avtur juga bisa stabil, ini akan mulai kembali normal pada paruh kedua dari semester II 2022,” katanya.

Ia juga mengatakan yang menarik sekarang adalah fokus pada pariwisiata berbasis keberlanjutan lingkungan. Karena itu ia mendukung berbagai upaya yang mampu menciptakan pariwisata ramah lingkungan, termasuk insiatif Toyota Indonesia untuk mengajak masyarakat, khususnya turis, menjajal mobil listrik C+pot dan mobil hibrid Prius, di sejumlah destinasi wisata.

Tahun lalu Toyota menggelar EV Smart Mobility Project di Bali dan kini menggelar program sejenis di Kawasan Danau Toba, Samosir, Sumatera Utara.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/3006205/pandemi-terkendali-sandiaga-optimis-target-kunjungan-wisman-tercapai)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

8 mins ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

39 mins ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

1 hour ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

9 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

10 hours ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

11 hours ago