Categories: Balap

Sergio Perez sebut hasil di GP Inggris luar biasa


Jakarta (Beritamu.co.id) – Pebalap Tim Red Bull Racing F1, Sergio Perez menyebutkan hasil balapan Formula 1 Grand Prix (GP) Inggris di Sirkuit Silverstone, Minggu waktu setempat luar biasa setelah dirinya sukses mengamankan podium kedua meski dalam kondisi tidak maksimal.

“Hasil balapan yang bagus buat saya dan tim meski awali pekan balapan cukup berantakan. Secara fisik saya tak 100 persen sehat, dan setelah lap pertama sempat tertinggal, namun bisa podium kedua merupakan hasil luar biasa.” kata Sergio Perez dalam keterangan resmi yang diterima media, Senin.

Hasil di GP Inggris jelas membuka peluang untuk bersaing menjadi juara dunia musim 2022 bersama dengan rekan satu timnya, Max Verstappen yang pada balapan di Negeri Ratu Elizabeth belum mendapatkan hasil maksimal dan hanya finis ketujuh. Sedang peraih podium tertingginya adalah Carlos Sainz.

Dengan meraih podium kedua, Perez mendapatkan banyak poin dan selisih dengan Max Verstappen yang berada di puncak klasemen terpaut 34 poin. Sedangkan untuk konstruktor Red Bull tetap di puncak dengan 328 poin, terpaut 63 poin dari Tim Ferrari.

Perez menceritakan bahwa saat balapan sempat mengalami insiden kecil karena menyenggol mobil Charles Leclerc. Hal tersebut mengakibatkan sayap bagian depan patah, dan harus segera melakukan perbaikan.

Persaingan di Sirkuit Silverstone kali ini sangat ketat, Perez mengakui bahwa semua berusaha keras untuk saling mendahului. “Detak jantung saya sangat tinggi pada lap terakhir, ini merupakan balapan yang paling penting, dan saya tidak menyerah,” jelas pebalap asal Meksiko ini.

Related Post

Sedangkan Max Verstappen yang finis posisi tujuh mengakui sudah cukup puas dengan poin yang diperoleh serta melihat Perez di podium. “Tentunya saya berharap lebih di balapan ini, tapi kurang beruntung. Sempat melihat bagian bahwa mobil saat bendera merah, namun seluruh bagian bawah di sisi kiri rusak.”

Sementara itu, Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) Sri Adinegara selaku salah satu sponsor mengatakan peluang meraih podium ganda pebalap Red Bull terbuka. Namun, kondisi jalannya balapan berbeda termasuk insiden menimpa Zhou Guanyu di tikungan pertama.

“Apresiasi bagi kedua pebalap yang terus berupaya memberikan hasil maksimal bagi tim, dan saat ini Verstappen dan Perez berada di posisi satu dan dua klasemen untuk memperebutkan titel juara dunia musim 2022,” kata Sri Adinegara.

Sri Adinegara berharap pada seri balapan berikutnya akan digelar di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, 10 Juli mendatang duet pebalap Red Bull bisa kembali meraih hasil maksimal termasuk dobel podium.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2975989/sergio-perez-sebut-hasil-di-gp-inggris-luar-biasa)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

26 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

58 mins ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

2 hours ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

4 hours ago