Categories: Balap

Sainz klaim kemenangan perdana dalam karier di Grand Prix Inggris


Ini luar biasa. Kemenangan pertama setelah 150 balapan, dengan Ferrari dan di SilverstoneJakarta (Beritamu.co.id) – Carlos Sainz meraih kemenangan perdananya di Formula 1 pada balapan ke-150 dalam kariernya setelah merampungkan Grand Prix Inggris yang sempat dihentikan sementara karena drama lap pembuka pada Minggu.

Sergio Perez, yang mengalami kerusakan sayap depan dan harus menjalani pitstop lebih awal, finis 3,779 detik di belakang sang pebalap Ferrari demi mengamankan P2 untuk Red Bull di saat rekan satu timnya, Max Verstappen mengalami kendala teknis dan harus puas finis P7.

Lewis Hamilton mendapat dorongan semangat dari para pendukung tuan rumah setelah sempat memimpin lomba beberapa putaran sejak lap ke-26.

Sang pebalap Mercedes akhirnya finis P3 demi podium setelah mengalahkan Charles Leclerc yang harus kehilangan peluang juara karena kesalahan strategi Ferrari yang memutuskan sang pebalap Monako bertahan dengan ban hard di saat para rivalnya berganti ban soft menyusul safety car pada lap ke-39 karena mobil Alpine Esteban Ocon mogok di lintasan lurus utama.

“Saya tidak tahu berkata apa, ini luar biasa. Kemenangan pertama setelah 150 balapan, dengan Ferrari dan di Silverstone,” kata Sainz dikutip laman resmi F1.

“Lewis mengejar, saya dengar, tapi saya berhasil bertahan. Ini tidak mudah, saya kewalahan dengan keseimbangan di stint pertama…. Kemudian safety car memberi kami peluang untuk bangkit dan kami melakukannya.”

Fernando Alonso melengkapi peringkat lima besar untuk tim Alpine, di depan Lando Norris yang finis P6 untuk McLaren.

Haas meraih poin ganda lewat Mick Schumacher, yang untuk pertama kali finis dengan poin di P8, di depan Sebastian Vettel (Aston Martin) dan rekan satu timnya, Kevin Magnussen.

Related Post

Balapan sempat dihentikan setelah lap pertama menyusul kecelakaan beruntun yang mengirim mobil Alfa Romeo Zhou Guanyu terbalik dan terlempar ke pagar pembatas tikungan pertama.

Alexander Albon, Sebastian Vettel dan Esteban Ocon terlibat di kecelakaan terpisah setelah start. Sang pebalap Williams mendapati mobilnya menabrak pagar sisi kanan saat berupaya mengerem menghindari kecelakaan.

Setelah restart, Verstappen sempat mencuri posisi pimpinan lomba pada lap ke-10 saat Sainz melakukan kesalahan di Beckett, akan tetapi dua lap berselang sang pebalap Red Bull tampak mengalami kendala dengan bannya sebelum terpaksa melakukan pitstop.

“Mobil ini rusak 100 persen,” keluh Verstappen lewat radio sebelum kembali mengeluh kehilangan grip depan dan belakang.

Meski finis P7, Verstappen mempertahankan posisi sebagai pemuncak klasemen dengan koleksi 181 poin, sedangkan Perez memangkas jaraknya menjadi 34 poin setelah 10 balapan.

Leclerc di peringkat tiga dengan 138 poin diikuti Sainz yang berjarak 11 poin di peringkat empat.

Sirkus Formula 1 akan dilanjutkan ke Red Bull Ring, Austria pekan depan.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2975469/sainz-klaim-kemenangan-perdana-dalam-karier-di-grand-prix-inggris)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

3 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

4 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

4 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

13 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

14 hours ago