Categories: Showbiz

10 Hari Diriis, Film ‘Broker’ IU-Kang Dong Woon Sukses Raih 1 Juta Penonton

Beritamu.co.id
Film terbaru pemenang penghargaan “Broker” memulai dengan awal yang baik di box office Korea. Pada 18 Juni hanya 10 hari setelah dirilis, CJ ENM mengumumkan bahwa pada pukul 08:30 KST pagi itu, “Broker” secara resmi telah melampaui 1 juta penonton bioskop.

Untuk merayakan keberhasilan film yang mencapai angka 1 juta, para bintang utama “Broker” seperti IU, Song Kang Ho, Kang Dong Won, dan Lee Joo Young berpose untuk foto perayaan bersama dengan sutradara Koreeda Hirozaku.

Sedangkan sebelumnya Song Kang Ho berhasil membuat sejarah di Festival Film Cannes dengan memenangkan Aktor Terbaik untuk penampilannya di “Broker” membuatnya menjadi pria Korea pertama yang memenangkan penghargaan akting di festival film bersejarah tersebut.

Related Post

” Yeayyy Broker 1M penonton, gimana dong baru baca review2 di twitter gue udh mewek dluan gmn pas nonton ini huwaaa,” komentar netetr. “Masih belum move on dari kalimat “thankyou for being born” rembeeessss. Bener kata orang2 kemistri IU, Song Kang Ho, dan Kang Dong Won dapet banget! Semua pemain akting nya gausah diragukan lagi, keren semua!” ujar yang lain. “Buat film yg non action ini langsung tembus 1jt penonton keren bgt sih, gw juga br mau nonton hari ini,” pungkas lainnya.

Sedangkan film “Broker” bercerita tentang Sang Hyeon pemilik binatu dan sukarelawan di gereja terdekat, tempat temannya Dong Soo bekerja. Keduanya menjalankan bisnis ilegal bersama: Sang Hyeon sesekali mencuri bayi dari kotak bayi gereja dengan bantuan Dong Soo, yang menghapus rekaman CCTV gereja yang menunjukkan bayi ditinggalkan di sana, dan mereka menjualnya di pasar gelap adopsi. Tetapi ketika seorang ibu muda, So Young kembali setelah meninggalkan bayinya, dia menemukan mereka dan memutuskan untuk pergi bersama mereka dalam perjalanan untuk mewawancarai calon orang tua bayi. Sementara itu, dua detektif, Soo Jin dan Detektif Lee sedang mengejar mereka.

(wk/aiss)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00434574.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Pro-Kontra Kereta Cepat, Luhut Sebut Whoosh Sudah Beri Dampak Ekonomi

Beritamu.co.id – Dewan Ekonomi Nasional (DEN) yang diketuai oleh Luhut Binsar Pandjaitan mengklaim bahwa…

24 mins ago

AHY Tegaskan Pentingnya Pembangunan Infrastruktur demi Optimalkan Bandara

Beritamu.co.id – Pemerintah akan terus mengawal dan mengevaluasi sejumlah bandara yang telah dibangun agar…

55 mins ago

AHY Tegaskan Pentingnya Pembangunan Infrastruktur demi Optimalkan Bandara

Beritamu.co.id – Pemerintah akan terus mengawal dan mengevaluasi sejumlah bandara yang telah dibangun agar…

55 mins ago

BMRI dan BBCA Kucuri BEEF Rp1,6 Triliun, Rambah Bisnis Pemenuhan Gizi Masyarakat

Beritamu.co.id - Rencana PT Estika Tata Tiara Tbk (IDX: BEEF) merambah bisnis baru kian mulus…

1 hour ago

Kolaborasi Kementan-TNI AL Garap Lahan 10 Ribu Hektar Untuk Swasembada Kedelai

Beritamu.co.id – Kementerian Pertanian (Kementan) berencana melakukan pengembangan lahan kedelai seluas 10.000 hektare yang…

2 hours ago

ANALIS MARKET (31/10/2025): IHSG Berpotensi Koreksi

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG kemarin (30/10), ditutup naik 0.22%, disertai dengan…

3 hours ago