Categories: Liga Inggris

Arsenal berupaya datangkan Gabriel Jesus dari Manchester City


Jakarta (Beritamu.co.id) – Klub Liga Inggris Arsenal dikabarkan tengah berupaya untuk mendatangkan penyerang Manchester City Gabriel Jesus pada bursa transfer pemain musim panas ini.

Dikutip dari Sky Sports, Jumat,  Arsenal dikabarkan tengah melakukan pembicaraan soal kemungkinan mendatangkan Jesus dengan Manchester City, terlebih posisi penyerang asal Brazil itu kini terancam di lini depan The Citizen.

Manchester City pada bursa transfer musim panas ini akan kedatangan dua penyerang yaitu Erling Haaland dari Borussia Dortmund dan Julian Alvarez dari River Plate.

Meski begitu, diyakini Manchester City masih enggan kehilangan Jesus, namun mereka memahami keinginan dari pemain berusia 25 tahun itu untuk mendapatkan lebih banyak menit bermain, yang sepertinya akan semakin sedikit ia dapatkan musim depan.

Diperkirakan Manchester City mematok harga 58 juta euro atau sekitar Rp906 miliar untuk Jesus dan saat ini Arsenal adalah tim yang paling terdepan untuk mendapatkan jasa mantan pemain Palmeiras tersebut.

Related Post

Pada musim lalu, Gabriel Jesus tercatat tampil pada 41 pertandingan Manchester City di berbagai ajang dan menyumbangkan 13 gol dan 12 assist dari 2.570 menit bermain.

Gabriel Jesus didatangkan Manchester City dari Palmeiras pada Januari 2017 dengan biaya transfer mencapai 32 juta euro (sekitar Rp500 miliar) dan selama lebih dari lima musim berkarier di Etihad, ia telah mencatatkan 236 penampilan dengan torehan 95 gol serta 46 assist.

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2944277/arsenal-berupaya-datangkan-gabriel-jesus-dari-manchester-city)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

3 mins ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

1 hour ago

Menkeu Sebut Barang Ilegal di RI Mayoritas Produk Tekstil

Beritamu.co.id - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengungkap bahwa pihaknya, melalui Direktorat Jenderal…

6 hours ago

Wamenperin: Miliki Berbagai Produk Unggulan, IKM Harus Kuasai Pasar Nasional

Beritamu.co.id - Kementerian Perindustrian terus mendorong industri kecil dan menengah (IKM) untuk bisa lebih…

8 hours ago

Pailit Sritex, Dirjen Bea Cukai Serahkan Kewenangan Sepenuhnya ke Kurator

Beritamu.co.id - Direktur Jenderal Bea dan Cukai Kementerian Keuangan, Askolani menegaskan persoalan ekspor-impor oleh…

8 hours ago

OJK Terbitkan POJK Penyelenggaraan Kegiatan Usaha Bulion

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menerbitkan Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 17…

10 hours ago