Categories: Liga Inggris

MU dikabarkan dekati striker Leipzig, Christopher Nkunku


Jakarta (Beritamu.co.id) – Manchester United dikabarkan telah berbicara dengan agen penyerang RB Leipzig, Christopher Nkunku, saat pelatih baru Erin Ten Haag mulai membangun skuadnya.

Menurut laporan Daily Mail, Jumat, United memang sedang mencari seorang penyerang baru setelah mereka dipastikan bakal ditinggal pergi Edinson Cavani di musim panas mendatang.

Salah satu nama yang beberapa bulan terakhir dikaitkan dengan United adalah penyerang asal Prancis tersebut setelah mendapat rekomendasi dari eks pelatih sementara Manchester United, Ralf Rangnick

Laporan tersebut mengklaim bahwa perwakilan Manchester United baru-baru ini menghubungi agen Nkunku.

Mereka mengutarakan ketertarikan untuk merekrut sang penyerang dan Erik Ten Hag dilaporkan sangat tertarik untuk mengamankan jasa sang penyerang di musim panas ini.

Related Post

Namun, laporan yang sama mengklaim bahwa usaha Manchester United untuk mendapatkan Nkunku akan sulit terwujud karena RB Leipzig enggan menjual pemainnya tersebut.

Direktur olahraga Leipzig, Oliver Mintzlaff beberapa waktu yang lalu mengutarakan bahwa Nkunku sangat krusial bagi tim mereka dan tidak akan dengan mudah melepaskan sang pemain..

Itulah mengapa mereka akan menolak semua tawaran yang masuk untuk sang pemain di musim panas nanti. Tidak peduli seberapa besar tawaran tersebut masuk.

Manchester United dikabarkan memiliki dua opsi untuk menggantikan Nkunku yaitu Darwin Nunez dari Benfica atau Richarlison dari Everton.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2905681/mu-dikabarkan-dekati-striker-leipzig-christopher-nkunku)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

58 mins ago

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

4 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

4 hours ago

Surplus Neraca Perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 Mencapai 2,48 Miliar Dolar AS

Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…

5 hours ago

Hadir di Ajang SIAL Interfood 2024, INDF Ajak Pelaku F&B ‘Kumpul Nyaman di Rumah Indofood’

Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…

5 hours ago

QRIS Jadi ‘Game Changer’ yang Mengubah Sistem Pembayaran di Indonesia

Beritamu.co.id - Dunia terus bertransformasi, dan sektor keuangan pun tak luput dari perubahan.  Perkembangan…

6 hours ago