Beritamu.co.id –
Kim Hee Sun sukses mendapatkan pujian karena memerankan Koo Ryeon di drama MBC “Tomorrow“. Kim Hee Sun berhasil membuat penggemar jatuh hati dengan karakternya yang dinilai bak keluar dari webtoon.
Koo Ryeon diceritakan adalah ketua dari tim manajemen krisis malaikat maut. Tim ini bertugas untuk menggagalkan upaya bunuh diri.
Pada wawancara baru usai “Tomorrow” tamat, Kim Hee Sun membeberkan usahanya untuk mewarnai rambutnya menjadi merah muda. Kim Hee Sun ternyata harus mewarnai rambutnya berkali-kali selama syuting berlangsung. Hal tersebut akhirnya membuat rambutnya rusak parah. Namun, Kim Hee Sun bersyukur orang-orang memuji bahwa rambut merah muda sangat cocok untuknya.
“Saya mengalami waktu yang yang sulit setiap saya mewarnai rambut merah muda saya setiap 4 hari sekali. Terima kasih karena sudah bilang itu sangat cocok untuk saya,” beber Kim Hee Sun. Ini berartikan Kim Hee Sun mewarnai rambutnya sampai puluhan kali mengingat “Tomorrow” telah melakukan syuting selama berbulan-bulan.
“Saya mengulangi pewarnaan warna dan manikur rambut setiap empat hari sekali. Sekarang, rambut saya rusak parah hingga rontok. Sepertinya saya akan mendapat masalah untuk sementara waktu,” lanjutnya.
Kim Hee Sun menyebutkan bahwa ia berusaha keras untuk menunjukkan Koo Ryeon yang sesuai dengan harapan penggemar. Sehingga, aktris cantik itu merasa bersyukur karena disebut sangat cocok menjadi Koo Ryeon. Kim Hee Sun juga tak lupa mengungkapkan terima kasih kepada staf yang banyak membantunya.
“Namun, saya mencoba yang terbaik untuk mengekspresikan Koo Ryeon dengan setia, dan untungnya, saya bersyukur bahwa orang-orang di sekitar saya menanggapi bahwa rambut merah muda dan riasan mata merah berjalan dengan baik daripada yang saya kira. Terima kasih banyak kepada staf yang telah bekerja keras selama ini,” ungkap Kim Hee Sun.
Sementara itu, Kim Hee Sun telah memilih proyek selanjutnya setelah “Tomorrow”. Ia memilih membintangi film romantis komedi, “Sweetish“. Ini akan menjadi film layar lebar pertama Kim Hee Sun usai 12 tahun lamanya sejak “The Warring States“.
(wk/alfa)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00429858.html
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…
Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…
Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…
Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…
Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…
Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…