Categories: Balap

Leclerc harap upgrade di Spanyol bawa Ferrari salip Red Bull lagi


Semoga (upgrade) yang baik, cukup untuk berada di depan Red Bull lagiJakarta (Beritamu.co.id) – Pemuncak klasemen sementara Formula 1 Charles Leclerc berharap upgrade yang dibawa Ferrari ke Grand Prix Spanyol akhir pekan ini di Sirkuit Barcelona-Catalunya dapat membantu mereka menandingi kecepatan mobil tim Red Bull.

Leclerc tiba di Spanyol dengan keunggulan 19 poin atas pebalap Red Bull Max Verstappen setelah menjalani lima balapan sedangkan Ferrari berjarak hanya enam poin dari tim rivalnya itu pada klasemen konstruktor.

Juara dunia bertahan Verstappen telah memenangi tiga balapan musim ini, dua terakhir secara beruntun, berbekal mobil yang semakin kencang setelah Red Bull membawa komponen baru untuk mengejar Ferrari.

“Semoga (upgrade) yang baik, cukup untuk berada di depan Red Bull lagi,” kata Leclerc dikutip Reuters, Jumat.

“Sejak awal musim berjalan ketat dan setiap kali mereka (Red Bull) membawa upgrade mereka semakin dekat dan sekarang saya rasa sedikit di depan, khususnya soal kecepatan dalam balapan.

Related Post

“Saya harap ini akan cukup untuk melontarkan kami ke depan,” kata pebalap yang memenangi dua balapan di awal musim itu.

Sang pebalap Monako mengatakan Red Bull unggul di lintasan lurus dan tikungan lamban, sedangkan Ferrari, yang mengesankan di tes pramusim Barcelona, sedang mencari peningkatan di kedua area itu.

Pebalap Red Bull Sergio Perez mengantisipasi Ferrari tampil kuat akhir pekan ini. Kemudian Verstappen hanya ingin fokus dengan mobilnya, yang membutuhkan sedikit pengurangan beban untuk balapan nanti.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2892553/leclerc-harap-upgrade-di-spanyol-bawa-ferrari-salip-red-bull-lagi)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

Triniti Dinamik Luncurkan Show Unit Kluster Eastwood di District East, Karawang

Beritamu.co.id - PT Triniti Dinamik Tbk (IDX: TRUE) terus berkomitmen terhadap inovasi dan keberlanjutan…

18 hours ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

3 days ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

3 days ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

3 days ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

3 days ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

3 days ago