Categories: Balap

Sirkuit Sentul dikembangkan jadi “West Java International Circuit”


Bogor (Beritamu.co.id) – Sirkuit Internasional Sentul di Bogor akan dikembangkan menjadi West Java Sentul International Circuit yang rencana pekerjaan pengembangannya dilakukan dalam tiga tahap.

Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo dalam keterangannya yang dikutip Kamis, mengatakan, dari tiga tahap rencana pekerjaan tersebut, pada tahap awal akan memperbaiki berbagai fasilitas yang sudah ada, seperti lintasan hingga sarana dan prasarana pendukung seperti paddock dan sebagainya.

Pada tahap kedua akan membangun beberapa fasilitas tambahan seperti entertainment zone, fast zone, hotel zone, hingga waterfront zone. “Pada tahap kedua ini akan dibangun sejumlah fasilitas modern berstandar internasional,” katanya.

Kemudian, pada tahap ketiga akan mengembangkan berbagai sarana dan prasarana yang telah dibangun menjadi semakin baik dan berdaya guna.

Bambang Soesatyo yang akrab dipanggil Bamsoet menjelaskan, desain pengembangan Sirkuit Internasional Sentul akan dilakukan oleh konsultan internasional Populous yang telah memiliki rekam jejak mendesain arena motorsport di berbagai negara di dunia.

Related Post

Hasil desainnya antara lain di Silverstone Circuit, Alabama Motorsports Park Circuit, Dubai Autodrome and Business Park, The Circuit of Wales; hingga The London Grand Prix.

Bamsoet selaku ketua umum IMI bersama pengelola Sirkuit Internasional Sentul yang dipimpin Tinton Suprapto terus mematangkan rencana pengembangan tersebut.

Menurut dia, tim sedang merumuskan total anggaran biaya yang dibutuhkan, untuk kemudian dibawa dalam rapat bersama Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Dalam persiapan pengembangan Sirkuit Internasional Sentul itu, pengelola bersama IMI Pusat Gubernur Jawa Barat, mengundang para pelaku usaha otomotif dan lainnya yang memiliki pabrik dan kantor di Jawa Barat untuk menghadiri kegiatan fundraising Race In A Lifetime, untuk mendukung.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2889237/sirkuit-sentul-dikembangkan-jadi-west-java-international-circuit)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

Isu Sengketa Tanah, AHY Ingatkan Pemerintah Lebih Fokus Selamatkan Kerugian Negara

Beritamu.co.id - Menteri Koordinator bidang Infrastruktur Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY mengatakan…

4 hours ago

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

21 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

1 day ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 days ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

2 days ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

2 days ago