Categories: Berita Pilihan

Menkominfo sebut candi di Indonesia jadi contoh semangat dalam G20

Jakarta (Beritamu.co.id) – Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johnny G. Plate mengisahkan keberadaan candi sebagai bukti harmoni dalam keragaman dan resiliensi di Indonesia, serta menjadi salah satu inspirasi dan semangat yang dibawa dalam Presidensi G20 Indonesia tahun 2022.

“Sepanjang sejarah, candi Prambanan terus menghadapi bencana besar. Namun, karena upaya kolaboratif orang-orang, candi telah bertahan menghadapi tantangan dan bahkan tumbuh signifikansinya,” kata Johnny dalam Gala Dinner bersama Delegasi DEWG G20 di Candi Prambanan, Sleman, Yogyakarta, dikutip Kamis.

Dia kemudian menjelaskan, Indonesia memiliki ratusan candi yang indah. Dua candi paling terkenal yakni Candi Borobudur yang merupakan candi Budha dan Candi Prambanan yang merupakan candi Hindu.

Menurut dia, keberadaan kedua candi yang berdekatan itu menunjukkan bahwa setiap komunitas agama berbeda di Indonesia dapat hidup berdampingan secara harmonis.

Dia juga mengatakan, keberadaan candi di Indonesia bukan hanya warisan karya budaya semata, namun menjadi bukti ketahanan bangsa Indonesia dalam menghadapi tantangan zaman.

“Banyaknya candi-candi di Indonesia bukan hanya pemandangan untuk dilihat tetapi juga memiliki sejarah besar di balik setiap pembangunan dan pemugaran berkelanjutan,” katanya.

Related Post

Candi Prambanan dibangun pada masa pemerintahan Raja Rakai Pikatan sekitar tahun 830 Masehi. Johnny mengisahkan, penerus Raja Rakai Pikatan terus membangun dan mengambangkan kompleks di sekitar Candi Prambanan.

Namun, seiring berjalannya waktu, konflik dan bencana melanda dan menyebabkan candi itu ditinggalkan sekitar abad ke-10 Masehi. Namun, lanjutnya, candi tersebut tetap bertahan.

Sejak ditemukan kembali pada awal tahun 1700-an, Candi Prambanan juga terus menghadapi tantangan. Berbagai upaya restorasi telah dilakukan pemerintah, masyarakat, dan berbagai lembaga. Adapun proyek restorasi terbaru dilakukan pada tahun 2009 setelah gempa Yogyakarta.

“Kami berharap melalui masa kepresidenan tahun ini, kami juga dapat bertahan dan tumbuh melalui masa-masa sulit ini dan pada akhirnya Recover Together, Recover Stronger,” ujar Johnny.

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2889973/menkominfo-sebut-candi-di-indonesia-jadi-contoh-semangat-dalam-g20)

Chavied Mardi

Wisata Blogger yang menyenangkan

Recent Posts

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

6 mins ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

6 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

8 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

8 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

9 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

17 hours ago