Categories: Balap

Tiada upgrade untuk Haas di Catalunya, kata Steiner


Jakarta (Beritamu.co.id) – Kepala tim Haas Guenther Steiner mengatakan pasukannya tidak akan membawa upgrade besar ke Grand Prix Spanyol akhir pekan ini, meskipun sejumlah besar tim lain diperkirakan menurunkan inovasi baru mereka.

Tim asal Amerika Serikat itu sementara ini menempati peringkat delapan klasemen setelah tiga kali mencetak poin lewat Kevin Magnussen.

Seperti musim-musim sebelumnya, kompetitor akan membawa upgrade signifikan ke Sirkuit Barcelona-Catalunya. Steiner memahami itu namun ia menjelaskan kenapa timnya tidak akan membawa komponen baru untuk mobil VF-22 mereka.

“Biasanya Spanyol adalah tempat yang tepat untuk membawa upgrade dan saya rasa beberapa tim merencanakan hal itu,” kata Steiner dikutip laman resmi F1, Rabu.

“Saya tidak tahu berapa besar perbedaan yang akan mereka buat di setiap mobil dan apa yang mereka bawa. Kami telah memutuskan untuk menunggu sedikit lebih lama dengan upgradenya karena saya masih mengira mobil kami masih memiliki performa tanpa upgrade tersebut.

“Kami memiliki paket upgrade yang baik dalam empat atau lima balapan berikutnya… jadi saya percaya diri soal itu.

Haas menuju Catalunya dengan keyakinan mencetak poin seperti yang selalu mereka lakukan pada Grand Prix Spanyol 2017 hingga 2019.

Related Post

“Ketika kami tiba di sana dan memulai menginjak pedal gas, kami biasanya menempati posisi yang baik di kualifikasi dan balapan, jadi semoga itu juga terjadi sekarang.”

Sementara itu, Magnussen, yang telah mengumpulkan 15 poin untuk Haas musim ini, mengatakan ia menikmati lima balapan yang telah ia jalani pada 2022.

Akan tetapi, pebalap Denmark itu akan mengantisipasi perubahan level kompetisi dalam waktu dekat.

“Kita telah melihat Mercedes melempem, terkadang Alfa Romeo di jajaran atas dengan kecepatan yang berpotensi podium dan sesekali kami juga di sana, jadi kompetisi ini sangat ketat, dan saya rasa ini akan menjadi musim yang menarik,” kata Magnussen.

 

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2885929/tiada-upgrade-untuk-haas-di-catalunya-kata-steiner)

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Share
Published by
rara renita

Recent Posts

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

21 mins ago

Apresiasi Stakeholders Pasar Modal Syariah Indonesia, BEI Selenggarakan Jogja Sharia Investor City 2024

Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…

57 mins ago

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar di BEI Tercatat Sebesar 12.063 Triliun, Turun 1,46% Dibanding Pekan Sebelumnya

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…

1 hour ago

Harga Tiket Pesawat Kapan Turun? Kemenhub: Segera Diumumkan jika Rekomendasinya Keluar

Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…

2 hours ago

Dukung Keberlanjutan, PT DBS Vickers Sekuritas Indonesia Gandeng Bumi Baik untuk Tanam Pohon Trembesi di Waduk Brigif, Jagakarsa

Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…

3 hours ago

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

6 hours ago