Categories: Showbiz

Tae Yeon SNSD Bikin Khawatir Usai Bagikan Kutipan Soal Imbas Sikap Ceroboh, Ada Apa?

Beritamu.co.id
Tae Yeon SNSD (Girls’ Generation) baru-baru ini menarik perhatian dengan sebuah unggahan di media sosialnya. Pasalnya, leader girl grup legendaris tersebut mengutip kalimat yang merujuk pada penderitaan imbas sikap ceroboh orang lain.

Pada Minggu (15/5), Tae Yeon membagikan kutipan dari buku esai penulis Ahn Sang Hyun yakni “I Hope You Won’t Cry Alone”. InstaStory penyanyi kelahiran 1989 itu sederhana hanya sebuah tulisan dengan latar belakang hitam.

“Faktanya, orang-orang yang seharusnya berhati-hati terhadap masalah tampak ceroboh sehingga orang-orang di sekitar mereka mengalami kesulitan. Kamu pun tidak punya pilihan selain mengalami waktu yang menderita,” tulis Tae Yeon.

Selain potongan kalimat tersebut, Tae Yeon juga menuliskan, “Niat pertama.” Kali ini tulisan tersebut dicetak tebal, menimbulkan banyak pertanyaan.

Source: InstaStory

Related Post

Meski terkesan sederhana dan singkat, Tae Yeon memicu rasa khawatir dari penggemar yang melihat InstaStory-nya. Mereka bertanya-tanya tentang apa yang ingin coba dikatakan Tae Yeon dengan kutipan penuh makna tersebut.

Seperti diketahui, belakangan ini nama SNSD menjadi perbincangan hangat karena tulisan Jessica Jung di novel terbarunya “Bright” mengindikasikan delapan member bertahan telah mendepaknya. Sehingga tidak mengherankan apabila member SNSD termasuk Tae Yeon menjadi pusat perhatian saat ini. Meski begitu, keterkaitan antara postingan Tae Yeon dan efek dari tulisan di novel baru Jessica tidak bisa dibuktikan.

Sementara itu, Tae Yeon saat ini sedang sibuk dengan sebagai cast “Amazing Saturday” yang muncul setiap minggunya. Selain itu, ia memandu “Queendom” Season 2 sebagai MC yang disebut Grandmaster di mana sosoknya menjadi panutan para idol kontestan.

Di sisi lain, Tae Yeon juga aktif merilis musik. Setelah comeback dengan “INVU” Februari 2022 lalu, ia menyumbangkan suaranya mengisi OST “Our Blues” berjudul “By My Side” yang dirilis 8 Mei 2022.

(wk/inta)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00428330.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Doo Financial Kini Hadir di Indonesia: Tawarkan Akses Pasar Global kepada Investor Lokal

Beritamu.co.id - Broker yang menjadi bagian dari Doo Group, Doo Financial, berekspansi ke Indonesia…

3 hours ago

OJK Perkuat Kerja Sama Pengawasan Sektor Jasa Keuangan dengan Financial Supervisory Service Korea

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan pertemuan bilateral dengan Financial Supervisory Service (FSS)…

16 hours ago

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

22 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

23 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

23 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

24 hours ago