Categories: Showbiz

Mantan Agensi Beri Tanggapan Isu Ha Yeon Soo Pensiun dari Industri Hiburan

Beritamu.co.id
Kabar tentang kelanjutan karier Ha Yeon Soo sebagai aktris belakangan ini menjadi perdebatan. Pasalnya, nama Ha Yeon Soo tidak dapat ditemukan sebagai aktris dan semacamnya sehingga muncul rumor dirinya berhenti di industri hiburan.

Baru-baru ini, penggemar memperhatikan bahwa profil Ha Yeon Soo telah dihapus dari situs portal. Hal ini, sehubungan dengan fakta bahwa aktris tersebut sedang tidak melakukan promosi.

Hal ini membuat penggemar berspekulasi bahwa Ha Yeon Soo telah pensiun dari industri. Menanggapi rumor ini, mantan agensi Ha Yeon Soo ANDMARQ menanggapi hal tersebut. Mantan agensinya telah mengomentari rumor terkait karier Ha Yeon Soo sebagai aktris sulit dikonfirmasi kebenarannya.

“Kontrak eksklusif kami dengan Ha Yeon Soo berakhir awal tahun ini. Sepengetahuan kami, dia sedang belajar seni di luar negeri di Jepang,” ungkap mantan agensi sang aktris.

“Profilnya tidak dihapus oleh perusahaan. Detailnya sulit untuk kami konfirmasi,” lanjut pihak mantan agensi memberi tanggapan tentang rumor jika perusahaan sudah menghapus profil Ha Yeon Soo di situs online resminya.

Related Post

Seperti diketahui, Ha Yeon Soo memulai debutnya di film 2013 “Very Ordinary Couple” dan menjadi terkenal dengan penampilannya dalam drama seperti “Monstar“, “4 Legendary Witches“, “Drinking Solo” dan “Rich Man“. Aktris ini juga membintangi video musik BIG BANG untuk lagu “Let’s Not Fall in Love.”

Penampilan akting terakhirnya adalah pada tahun 2019 di film “Rosebud“. Tahun 2021 lalu, Ha Yeon Soo memulai debutnya sebagai seorang pelukis ketika dia membuka pameran individualnya “Ha Yeon Soo: The Form of Memory” yang mana ia kini kerap membagikan karya-karya terbaru hasil lukisannya di Instagram.

Seperti yang dikonfirmasi oleh mantan agensinya, Ha Yeon Soo pergi ke Jepang dan mendalami dan belajar bidang seni lukis yang mana aktivitas terbarunya selalu berkaitan dengan hal tersebut. Namun, untuk dikonfirmasi apakah sang aktris benar-benar berhenti dari industri hiburan sebagai aktris masih menjadi pertanyaan besar karena setelah kontrak Ha Yeon Soo dengan agensi ANDMARQ selesai, ia tidak mencari agensi lain secara cepat.

(wk/taki)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00427468.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Sepekan Perdagangan, Kapitalisasi Pasar BEI Meningkat 0,29% menjadi Rp11.865 Triliun

Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan pada periode…

1 day ago

Kembangkan Beton Hijau di Pesisir dan Laut, SIG Gandeng BRIN

Beritamu.co.id - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (IDX: SMGR) atau SIG menjalin kerja sama dengan…

1 day ago

RDK Bulanan OJK: Stabilitas Sektor Jasa Keuangan pada bulan April 2025 Tetap Terjaga di Tengah Meningkatnya Dinamika Global

Beritamu.co.id - Rapat Dewan Komisioner Bulanan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 April 2025…

1 day ago

Yacobus Jemmy Hartanto Kembali Tambah Porsi Kepemilikan Sahamnya di OMED

Beritamu.co.id - Yacobus Jemmy Hartanto selaku Komisaris dan juga Pengendali PT Jayamas Medica Industri Tbk (IDX: OMED) telah melakukan transaksi Pembelian…

1 day ago

Ditutup ke Level 6.832, IHSG Akhir Pekan Menguat 0,07 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

1 day ago

BTN Akan Buka 27 Gerai Baru

Beritamu.co.id– PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (IDX:BBTN) terus melakukan penataan jaringan kantor sebagai…

1 day ago