Categories: Showbiz

Taemin SHINee Jadi Cameo Tak Terduga di ‘Pachinko’, Fans Auto Terkejut

Beritamu.co.id
Taemin SHINee mendadak jadi perbincangan di kalangan penggemar. Pasalnya, dia secara tak terduga menjadi cameo dalam drama Apple TV+ yang berjudul “Pachinko“.

Kisah Pachinko dimulai pada tahun 1910 ketika Korea diduduki oleh Jepang, dengan fokus pada “kehidupan penduduk Zainichi, atau orang Korea yang beremigrasi ke Jepang selama pendudukan”. Ceritanya mengikuti kehidupan keluarga lintas generasi yang berbeda yang digambarkan dengan sangat menarik.

Drama ini telah menarik perhatian banyak orang di berbagai penjuru dunia karena selain alurnya yang menarik, “Pachinko” juga dibintangi oleh sejumlah nama populer termasuk Lee Min Ho dan Youn Yuh Jung. Selain itu, drama ini juga mencuri fokus karena diam-diam menampilkan Taemin SHINee sebagai cameo.

Pada Kamis (24/3), Apple TV+ merilis urutan pembukaan “Pachinko” di YouTube. Shawol (fandom SHINee) yang menyaksikan urutan tersebut menjadi sangat heboh karena tim produksi menampilkan sepasang tangan Taemin selama sekitar setengah detik. Klip tangan Taemin itu berasal dari video musik “WANT”, namun warnanya disesuaikan dengan urutan pembukaan “Pachinko”.

Source: Twitter

Related Post

Fakta ini otomatis membuat Shawol terkejut. Mereka tak hanya heboh, namun juga bertanya-tanya bagaimana klip tangan sang idol muncul di pembukaan drama tersebut.

“Aku tahu aku selalu terlambat dalam segala hal karena aku tidak sering memeriksa timeline-ku. Aku baru tahu bahwa tangan cantik Taemin menjadi cameo di ‘Pachinko’,” tulis seorang penggemar. “Siapa yang menyutradarai ‘WANT’ Taemin? Bisakah kita bertanya bagaimana tangan Taemin berakhir di ‘Pachinko’?” imbuh penggemar yang lain.

“Apakah ini nyata?! Hahaha aku menyukai semua keacakan ini. Aku di sini untuk melihat tangan Taemin di ‘Pachinko’,” ujar penggemar yang lain. “Apa itu ‘Pachinko’ dan mengapa mereka menggunakan jari ajaib Taemin di MV ‘WANT’?” sahut penggemar lainnya dan masih banyak lagi.

Sementara itu, “Pachinko” memiliki total delapan episode. Setelah merilis tiga episode perdana, sisanya akan ditayangkan setiap hari Jumat di Apple TV+.

(wk/eval)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00419640.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

Sinar Mas Land Sukses Pertemukan Ribuan Partisipan dengan Influential Leaders dan Digital Champion dalam Event ‘DNA Leadership Summit’ di BSD City

Beritamu.co.id – Sinar Mas Land melalui Digital Hub dan Living Lab Ventures (LLV) sukses…

2 hours ago

Bitcoin Kalahkan Perak, Jadi Aset Terbesar ke-8 Dunia

Beritamu.co.id – Harga Bitcoin terus melambung melewati level USD 93,000, dengan kapitalisasi pasar menembus…

3 hours ago

DMMX Hadirkan Terobosan Ritel Pintar Berbasis AI di SIAL Interfood 2024

Beritamu.co.id - PT Digital Mediatama Maxima Tbk (IDX: DMMX) dengan bangga memperkenalkan solusi ritel…

4 hours ago

Tren Pertumbuhan Kredit UMKM Cenderung Melambat, OJK: Dipengaruhi Banyak Faktor

Beritamu.co.id - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menyebutkan, hingga posisi September 2024, penyaluran kredit UMKM…

5 hours ago

Abu Vulkanik Gunung Lewotobi Masih Menyebar, Tiga Bandara Ini Belum Beroperasi

Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…

13 hours ago

Mendag: Singapura Tawarkan Pembahasan Kerja Sama Digital dan Fasilitasi Perdagangan bagi UMKM

Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…

14 hours ago