Beritamu.co.id –
Sejak memutuskan untuk tidak lagi menjadi seorang CEO dari dua agensi yang didirikannya yaitu AOMG dan H1GHR MUSIC, Jay Park kini tengah menggeluti dunia bisnis menjual merek soju. Pasca dirilis pada pertengahan Februari, produk Jay Park ini nyatanya laku keras.
Lebih dari 30 ribu orang mengunjungi toko pop-up pertama merek Wonsoju milik Jay Park hanya dalam seminggu. Dikatakan bahwa sudah 20 ribu botol Wonsoju yang disiapkan terjual habis.
Di toko pop-up kedua yang didirikan berkat semua dukungan Wonsoju juga menerima banyak cinta. Tentunya bisnis yang mengalami permulaan bagus ini membuat Jay Park pasti senang melihat saldo rekening banknya meningkat. Namun sebenarnya, ia tidak terlalu tertarik dengan uang. Pada bulan Maret tahun 2021 lalu, Jay Park menyatakan bahwa ia tidak memegang uang pribadinya sendiri selama wawancara dengan majalah GQ Korea.
Ketika ditanya apakah dia mengenakan kalung mahal pada saat itu, Jay Park berkata bahwa tidak melakukannya. “Aku tidak memakainya. Aku membeli beberapa pada awalnya. Aku tidak tahu apakah itu karena aku sudah tua akhir-akhir ini, tetapi aku hanya mengenakan pakaian yang nyaman dan tidak memakai aksesori bahkan jika aku memilikinya,” jelasnya.
“Sekarang, aku tidak menganggap hal-hal yang dapat kita beli dengan uang terlalu berharga. Menurut pendapatku, apa yang kucapai dari AOMG dan H1GHR MUSIC, albumku dan hal-hal seperti pemenang ‘Artist of the Year’ serta fakta bahwa aku membawa keberanian, harapan, dan memiliki pengaruh yang baik pada banyak orang, semuanya merupakan kesuksesan bagiku, dan cinta dan dukungan dari orang lain,” katanya.
Sudah bukan hal yang baru seorang Jay Park yang secara perlahan menunjukkan kesederhanaannya sebagai artis besar. Bahkan ia juga cuek seberapa banyak uang yang diperolehnya walau ada yang tidak suka dengan itu.
“Bahkan ketika aku mati, uang tidak akan membuatku sedih. Uang tidak akan merindukanku. Tetapi jika aku mati, orang-orang akan memikirkanku dan mengingat keberadaanku seperti mengenang aku adalah orang yang baik. Aku mampu melakukan ini dan itu,” katanya menjelaskan bagaimana ia tidak terobsesi dengan uang.
“Aku tidak pernah terobsesi dengan uang. Aku bahkan tidak tahu berapa banyak yang kumiliki di rekening bankku. Ayah dan ibuku yang mengatur semuanya,” jelas Jay Park membicarakan bagaimana ia bisa tidak tahu jumlah pendapatannya sendiri.
“Kalau ada temanku membutuhkan bantuan, aku hanya akan bertanya pada ayahku, ‘Dapatkah ayah mengirimiku 5 juta won ke akun bank ini?’. Bagiku, bos sebenarnya dari seorang bos muda adalah orangtuanya,” ungkap Jay Park mengatakan.
Jay Park mencoba menjadi sosok yang tidak serakah tentang materi. Bahkan ia mencontohkan suatu momen ketika mengikuti tentang materi seperti membeli produk baru. “Sangat menyebalkan memiliki iPhone baru. anda harus mentransfer barang ke yang baru. Kemudian mereka akan merilis produk baru di tahun depan pula,” jelasnya memberi contoh.
Sementara itu, meski kini tampaknya sang penyanyi sedang giat-giatnya melakukan bisnis sojunya Jay Park baru saja mendirikan agensi baru More Vision. Di agensi tersebut, ia juga merilis lagu baru berkolaborasi bersama IU dengan meluncurkan single “GANADARA.”
(wk/taki)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00417781.html
Beritamu.co.id – Hingga Jumat (15/11/2024) sejumlah bandara dan penerbangan di sekitar wilayah erupsi Gunung…
Beritamu.co.id – Menteri Perdagangan (Mendag), Budi Santoso melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Keberlanjutan dan…
Beritamu.co.id – Sebagai upaya meningkatkan pertumbuhan investor saham syariah serta memberikan apresiasi kepada stakeholders…
Beritamu.co.id - Data perdagangan saham di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama sepekan perdagangan pada…
Beritamu.co.id – Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang terdiri dari Kementerian Koordinator…
Beritamu.co.id – Gerakan pelestarian lingkungan kini semakin masif digalakkan oleh seluruh sektor industri, tak…