Categories: Liga Inggris

Matic ingin Manchester United menangkan semua laga tersisa


Jakarta (Beritamu.co.id) – Manchester United harus menganggap semua laga terakhir Liga Premier musim ini sebagai final, kata gelandang Nemanja Matic menjelang pertemuan dengan Tottenham Hotspur, Sabtu malam.

United berada pada urutan kelima klasemen liga dengan 47 poin dari 28 pertandingan, sedangkan Tottenham dua tempat di bawah mereka dengan 45 poin tetapi tim London itu memegang dua pertandingan lebih banyak dan berusaha finis dalam tempat kualifikasi Liga Champions.

“Bagi kami, setiap pertandingan sampai akhir musim ini adalah final,” kata Matic yang masuk sebagai pemain pengganti dan memberikan assist saat United menang 3-0 dalam pertemuan pertama kedua tim dalam musim ini.

“Kami harus memenangkan hampir semua pertandingan untuk mengamankan tempat Liga Champions. Saya yakin kami akan siap secara mental dan fisik, saya yakin kami akan melakukan segalanya agar menang (Sabtu),” kata Matic seperti dilaporkan Reuters.

Related Post

Matic menyadari tantangan berat di depan mata setelah striker Tottenham Harry Kane mencetak dua gol ketika Spurs menang 5-0 atas Everton awal pekan ini, sebaliknya United takluk 1-4 kepada Manchester City sehari sebelumnya.

Kane sendiri mengaku menikmati laga di Old Trafford dan bahwa Tottenham bisa membuat United menelan kekalahan besar lainnya.

“Mereka bermain bagus sebagai sebuah tim. Saya menyaksikan pertandingan terakhirnya dan Kane dalam momen yang bagus,” kata Matic. “Ini akan menjadi pertandingan yang berat bagi kami, tetapi saya yakin kami akan menjawabnya.”

Berita ini sudah di terbitkan oleh di (https://www.antaranews.com/berita/2753913/matic-ingin-manchester-united-menangkan-semua-laga-tersisa)

David Jones

penikmat sepak bola :D

Share
Published by
David Jones

Recent Posts

BTech Bermitra dengan The University of Queensland, Dorong Inovasi dan Keberlanjutan di Bidang Teknologi Pertambangan

Beritamu.co.id - PT Bukit Teknologi Digital (BTech), anak perusahaan dan lini penelitian dan pengembangan…

2 hours ago

Ditutup di Level 7.161, IHSG Akhir Pekan Melemah -0,74 Persen

Beritamu.co.id - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada penutupan perdagangan sore akhir pekan ini, Jumat…

3 hours ago

Surplus Neraca Perdagangan Indonesia pada Oktober 2024 Mencapai 2,48 Miliar Dolar AS

Beritamu.co.id - Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), surplus neraca perdagangan Indonesia pada Oktober…

3 hours ago

Hadir di Ajang SIAL Interfood 2024, INDF Ajak Pelaku F&B ‘Kumpul Nyaman di Rumah Indofood’

Beritamu.co.id - SIAL Interfood, pameran internasional makanan dan minuman, kembali diselenggarakan di Indonesia bertempat…

4 hours ago

QRIS Jadi ‘Game Changer’ yang Mengubah Sistem Pembayaran di Indonesia

Beritamu.co.id - Dunia terus bertransformasi, dan sektor keuangan pun tak luput dari perubahan.  Perkembangan…

5 hours ago

BTN Incar Kelola Dana Mahasiswa UPN Veteran Yogyakarta Rp50 Miliar

Beritamu.co.id - PT Bank Tabungan Negara Tbk (BTN, IDX: BBTN) terus memacu peningkatan dana…

5 hours ago