Categories: Showbiz

Masih Tak Muncul ‘Hilal’, ‘Dear.M’ Tepat 1 Tahun Gagal Tayang Kembali Torehkan Luka

Beritamu.co.id
Awal tahun lalu, para penggemar NCT dibuat bahagia karena Jaehyun melakukan debutnya sebagai aktor. Jaehyun menjadi pemeran utama pria dalam drama KBS “Dear.M“.

“Dear.M” diketahui tidak hanya disambut antusias oleh penggemar NCT, namun juga pecinta web drama “Love Playlist“. “Dear.M” diketahui adalah spin off dari web drama populer tersebut.

Sayang, “Dear.M” akhirnya batal tayang dalam waktu tidak ditentukan karena kontroversi dari pemeran utama wanita yakni Park Hye Soo. Ia menjadi salah satu selebriti Korea Selatan yang terseret rumor melakukan perundungan semasa sekolah.

Park Hye Soo sendiri telah membantah tegas dugaan tersebut dan kini permasalahan tengah dalam penyelidikan pihak berwajib. KBS pun memutuskan menunda penayangan “Dear.M” meski syuting telah beres mengingat menghargai terduga korban.

Sumber: Twitter

Related Post

Kemarin, Sabtu (26/2) diketahui tepat 1 tahun “Dear.M” batal ditayangkan. Para penggemar NCT terlihat menyoroti batalnya perilisan drama debut Jaehyun tersebut.

Penggemar mengaku sangat kasihan dengan para pemeran dan staf yang telah berusaha keras untuk “Dear.M”. Tak sedikit yang langsung menyalahkan Park Hye Soo karena menjadi dalang “Dear.M” ditunda dalam waktu tak ditentukan.

“Dari awal skandal up, yg aku pikirin cuma cast lain, staff, produser, sponsor dll, si mbaknya dan agency kayak bodo amat, kalo dia otaknya sehat pasti segera diselesaiin masalahnya bukan ngilang tanpa kejelasan yg pasti,” ucap salah seorang penggemar. “Harusnya udah bucin cha minho (peran Jaehyun) setahun lalu tuh,” aku lainnya. “Masih ngga terima banget dear m ngga jadi tayang. jaehyun udah diet ketat, kemana2 bawa script, disaat yang lain libur dia syuting, tapi yang dia dapet malah kayak gini. katanya juga jaehyun sempet sakit 🙁 semoga tahun ini jeje bisa dapet drama banyaakk,” harap lainnya.

(wk/alfa)
Sumber : https://www.wowkeren.com/berita/tampil/00413466.html

rara renita

Berbagi dengan menulis :D

Recent Posts

ANALIS MARKET (15/11/2024) : Peluang IHSG untuk Melemah Masih Terbuka

Beritamu.co.id - Riset harian BNI Sekuritas menyebutkan, IHSG di tutup melemah 1,29% ke level…

7 mins ago

Bahlil Berencana Optimalkan Lagi Sumur Minyak Tua Demi Swasembada Energi

Beritamu.co.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia mengatakan bahwa untuk…

39 mins ago

BEI Umumkan Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat yang Tidak Melakukan Penyampaian Laporan Keuangan Interim per 30 September 2024

Beritamu.co.id - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) merilis Pengumuman perihal Sanksi terhadap Perusahaan Tercatat…

1 hour ago

Harga Minyak Dunia Naik Dipicu Penurunan Persediaan BBM AS

Beritamu.co.id - Harga minyak dunia naik pada Kamis (14/11/2024) dipicu penurunan persediaan bahan bakar…

2 hours ago

Mentan Wajibkan Industri Pengelolahan Susu Serap Produksi Peternak Lokal

Beritamu.co.id - Pemerintah komitmen dalam mendukung keberlanjutan sektor persusuan Indonesia, yakni dengan mewajibkan industri…

2 hours ago

ANALIS MARKET (15/11/2024) : IHSG Berpeluang Melanjutkan Penguatan

Beritamu.co.id - Riset harian MNC Sekuritas menyebutkan, diperdagangan kemarin (14/11), secara teknikal, IHSG kembali…

3 hours ago